Rekok Buruk Inter
Bagi Inter Milan, laga kali ini merupakan lawatan kedelapan mereka ke markas Real Madrid dalam sejarah. Apesnya, dari tujuh lawatan terdahulu mereka menelan enam kekalahan dan hanya sekali menang.
Kemenangan Inter Milan itu pun terjadi sudah sangat lama, yaitu pada laga kedua babak perempatfinal Piala Eropa musim 1966-1967. Setelah itu, Inter Milan menelan lima kekalahan beruntun di tanah Spanyol.
Yang lebih mengenaskan adalah karena Inter Milan praktis hanya mampu mencetak dua gol dari lima lawatan terakhirnya ke markas Real Madrid. Sementara gawang mereka kebobolan 14 kali.
Bagi Antonio Conte, kesempatan kali ini merupakan pertama kalinya di beradu strategi dengan Zinedine Zidane. Akan tetapi itu bukan pertama kalinya dia berhadapan dengan Real Madrid.
Saat masih menangani Juventus, Conte pernah membawa timnya bertandang ke Stadion Santiago Bernabeu dan menelan kekalahan 1-2. Pada laga kedua babak penyisihan grup Liga Champions musim 2013-2014, Juventus pun hanya bermain imbang 2-2.