Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Arsenal Juara FA Cup, Arteta Sebut Baru Langkah Awal

Pelatih Arsenal Mikel Arteta menyebutkan kesuksesan timnya meraih trofi FA Cup baru merupakan langkah awal.
Pelatih Arsenal Mikel Arteta berpose bersama trofi FA Cup yang baru diraih tim asuhannya pada Minggu (2/8/2020) dini hari WIB./Antara/Reuters
Pelatih Arsenal Mikel Arteta berpose bersama trofi FA Cup yang baru diraih tim asuhannya pada Minggu (2/8/2020) dini hari WIB./Antara/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Arsenal sukses meraih trofi Piala FA (Football Associations) untuk ke-14 kali setelah menaklukkan Chelsea dan itu merupakan rekor terbanyak sepanjang sejarah sejak kompetisi itu digulirkan pertama pada 1878 atau 142 tahun silam.

Pelatih Arsenal Mikel Arteta pun mengirimkan pesan optimistis ambisius kepada suporter setelah merengkuh trofi itu, yang merupakan pertama kali sebagai pelatih.Dia menyebut raihan itu baru permulaan.

"Ini permulaan bagus! Terima kasih banyak selalu mendukung kami dan sambutan yang saya dapat sejak hari pertama," ujarnya sebagaiana dilansir laman resmi Arsenal.

Pernah mengemban ban kapten Arsenal, Arteta mengaku paham bahwa klub London itu punya standar tinggi dan dia ingin memenuhi itu semua.

"Saya tahu ada ekspetasi tersendiri dan trofi ini untuk mereka, untuk dinikmati dan agar mereka tetap bangga terhadap klub ini dan atas semua dukungan terhadap para pemain selama ini," ujarnya.

"Semoga para suporter bisa menikmati ini bersama-sama sembari tetap memperhatikan praktik jaga jarak," kata Arteta sambil mengingatkan anjuran jaga jarak selama pandemi Covid-19.

Dia menegaskan sejak dipercaya men jadi pelatih kepala The Gunners, targetnya hanya satu yakni menumbuhkan kepercayaan di antara para pemain dan staf yang ada bahwa klub itu bisa sukses.

"Mari mengubah semangat dan mentalitas itu. Menyaksikan para pemain di ruang ganti, menikmati profesionalisme mereka, membuat saya semakin bangga bahwa pada akhirnya kami bisa meraih trofi bersama-sama," ucap Arteta.

Arteta jadi orang ke-18 yang berhasil menjuarai Piala FA baik sebagai pemain maupun pelatih. Dia menjuarainya ketika masih men jadi pemain Arsenal pada 2013–2014 dan 2014–2015.

Di Arsenal, dia menjadi orang kedua yang melakukannya setelah George Graham, yang juara sebagai pemain pada 1970–1971 dan pelatih pada 1992–1993.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper