Bisnis.com, JAKARTA - Persib Bandung mengalahkan tamunya Persela Lamongan 3-0 dalam pertandingan pekan ke-1 Liga Indonesia musim 2020, hari ini Minggu (1/3/2020). Kemenangan itu sekaligus menghapus trauma kekalahan di kandang dan membalaskan dendam kekalahan Persib.
Persib unggul 1-0 pada babak pertama melalui go Geoffrey Castillion menit 38. Pada babak kedua, Persib memperbesar keunggulan menjadi 3-0 melalui dua gol Wander Luiz menit 54 dan 70.
Selain menghapus trauma dan menuntaskan dendam kekalahan kandang, kemenangan 3-0 membuat Persib meraih poin penuh di laga pertama.
PREVIEW
Laga Persib vs Persela, berdasarkan jadwal Liga-indonesia.id, digelar di markas Persib Stadion Sijalak Harupat Kabupaten Bandung dengan jadwal kick off pukul 18.30 WIB.
Tonton cuplika streaming Duel Persib vs Persela dari Youtube Shopee Indonesia di atas.
Pertemuan terakhir Persib vs Persela berlangsung di kandang Persib pada pekan ke-30 tanggal 3 Desember 2019.
Waktu itu Persib takluk 0-2 dari tamunya Persela, sementara dual Persib vs Persela di markas Persela pada pekan ke-13 berakhir seri 2-2.
Tontonan cuplikan pertandingan ketikan Persib takluk 0-2 di kandang dari Youtube Liga1Match di atas.
Persib Bandung memastikan keunggulan tiga gol tanpa balas atas Persela setelah wasit meniup panjang peluit tanda berakhirnya pertandingan.
GOOOL MENIT 70: Sundulan Wander Luiz memperbesar keunggulan Persib Bandung 3-0.
GOOOL MENIT 54: Aksi Wander Luiz mengecoh barisan pertahanan Persela dilanjutkan dengan tendangan bola dan mengujam gawang Persela. Persib memperbesar keunggulan 2-0.
Persib Bandung sementara unggul 1-0 babak pertama, berikut proses golnya.
GOOOL MENIT 38: Sontekan Geoffrey Castillion menjebol gawang Persela, sehingga Persib membuka skor keunggulan 1-0.
Tuan rumah Persib berkostum biru tua, sedangkan Persela berjersey biru muda. Berikut susunan pemain Persib vs Persela babak pertama.
Dalam dua pertemuan terakhir antara Persib vs Persela, Persib tak pernah menang, bahkan malah keok di kandang saat menjamu Persela pada pekan ke-30 tanggal 3 Desember 2019.
Sementara itu pertemuan di kandang Persele pada pekan ke-13 tanggal 8 Agustus 2019 berakhir imbang 2-2. Simak cuplikannya dari Youtube Liga1Match berikut ini.