Lionel Messi
Bisnis.com, JAKARTA—Senegal melaju ke Piala Dunia 2018 usai menjadi juara Grup D kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Afrika. Piala Dunia 2018 merupakan penampilan kedua mereka di turnamen empat tahunan itu setelah sebelumnya berkompetisi di Piala Dunia 2002.
Tim yang saat ini berada di peringkat ke-27 FIFA tersebut sangat mengandalkan performa gelandang serang klub Liga Inggris Liverpool, Sadio Mane. Mane sendiri merupakan pemain Afrika termahal sepanjang masa ketika pemain berusia 26 tahun itu pindah ke Liverpool dari Southampton tahun 2016.
Berdasarkan laman resmi FIFA, kebersamaan dan semangat tim menjadi dua kekuatan utama Senegal mengarungi Piala Dunia. Dapat dilihat dari usaha Sadio Mane yang menawarkan diri untuk membayar semua perawatan cedera rekannya sesama penghuni timnas Senegal Kara Mbodji.
Kara Mbodji ketika itu hampir saja tidak dibawa ke Piala Dunia karena didera cedera panjang. Beruntung, dia bisa pulih tepat waktu setelah lima bulan dalam perawatan.
"Sadio bukan cuma sekadar teman bagi saya. Dia adalah saudara dan pemain yang saya kagumi," ujar Mbodji.
Sadio Mane dalam salah satu konferensi pers./REUTERS-Andrew Yates