Bisnis.com, JAKARTA - Selangkah lagi, Real Madrid akan tampil di final Liga Champions setelah di leg pertama semifinal liga itu menundukkan Atletico Madrid 3-0 di Stadion Santiago Barnabeu, Sealsa (2/5/2017) atau Rabu (3/5/2017).
Sukses Real Madrid dari rival sekotanya itu, dihasilkan melalui hattrick striker mereka yang berasal dari Portugal, Cristiano ROnaldo. Gol pertama dijaringkan melalui sundulan kepala pada menit ke-10.
Satu gol lainnya dijaringkan mantan pemain Manchester United itu pada menit ke-73. Gol ini dilesakkan Ronaldo dengan tendangan keras dari dalam kotak pinalti.
Gol Ketiga Ronaldo untuk Madrid dijaringkan menit ke-86. Dia memanfaatkan umpan Lucas Vasquez dari sektor kanan di kotak pinalti Atletico Madrid.
Di leg kedua, Madrid butuh hasil imbang. Adapun Atletico membutuhkan gol yang jauh lebih banyak dari 2-0.
Sukses itu menggagalkan ambisi Atletico yang kalah lewat adu penalti 3-5 pada final 2016 dan kalah 1-4 pada masa perpanjangan waktu pada final 2014.
Dominasi Eropa Real atas Atletico sudah sejak lama ketika Alfredo di Stefano dan Ferenc Puskas menjadi penentu kemenangan pada semifinal yang berlangsung pada semifinal 1958/1959, sedangkan Javier Hernandez mencetak gol semata wayang pada perempat final 2014/2015, dua leg lain berakhir imbang bagi mereka.
Atletico kini menanti untuk memenangi mahkota Eropa untuk pertama kalinya, Real menginginkan kesuksesan ke-12 yang sekaligus akan membuat mereka menjadi tim pertama yang mampu mempertahankan gelar di era Liga Champions. Sang pemenang akan berhadapan dengan AS Monaco atau Juventus, yang akan bertanding pada Rabu.
Baca Juga