Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemain Persis Jalani Tes Kesehatan

Pemain Persis melalui tahap seleksi terakhir dengan menjalani tes kesehatan untuk persiapan pembentukan tim ikuti Kompetisi Liga 2 Indonesia 2017 di Laboratorium Klinik Prodia Solo, Senin.
Pendukung Persis Solo/JIBI Photo-Solopos
Pendukung Persis Solo/JIBI Photo-Solopos

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain Persis melalui tahap seleksi terakhir dengan menjalani tes kesehatan untuk persiapan pembentukan tim ikuti Kompetisi Liga 2 Indonesia 2017 di Laboratorium Klinik Prodia Solo, Senin.

Ada sebanyak 25 pemain yang menjalani test kesehatan sebelum mereka masuk ketahap negosiasi dengan pihak manajemen, kata Pelatih Persis Solo Yudi Suryata di sela pemantau kegiatan test pemain.

Menurut Yudi Suryata setelah para pemain mendapatkan hasil laboratorium sehat dalam menjalani tes kesehatan mereka bisa segera mengadakan pertemuan dengan manajemen untuk nego pemain sehingga latihan resmi bisa langsung dimulai.

"Kami berharap nego pemain atau tanda tangan kontrak secepatnya paling tidak Rabu (8/2). Pemain agar bisa tenang menjalani latihan," kata Yudi Suryata.

Yudi mengatakan hasil tes kesehatan pemain baru dapat diketahui pada Selasa (7/2), karena ada 25 pemain yang menjalani. Mereka dalam test kesehatan antara lain pengambilan contoh darah, urine, jantung dan lainnya.

Ia mengatakan Persis sebenarnya pada Senin sore menjalani latihan, tetapi sayang belum mendapatkan lapangan yang baik karena sedang digunakan.

"Stadion Sriwedari sedang diperbaiki dan Lapangan Dirgantara Lanud Adi Soemarmo juga sedang digunakan sendiri," katanya.

Namun, pelatih Yudi niatnya untuk melaksanakan latihan timnya dibatalkan karena belum mendapatkan lapangan.

"Kami ingin melakukan main game dengan tim UNS untuk melihat kerangka kesebelasannya," katanya.

Persis Solo sebelumnya menjalani tahap seleksi yang digelar di Lapangan Dirgantara Lanud Adi.Soemarmo Karanganyar. Dari 120 pemain yang mengikuti seleksi hanya tersisa 25 pemain saja.

Mantan pemain Persis Solo musim tahun lalu yang berhasil kembali memperkuat tim kebanggaan warga Solo itu, antara lain Bayu Andra (tengah), Bayu Nugroho (tengah), Dedi Cahyono (tengaj), Agung Budi (tengah), M Afif (kiper), Agung Prasetyo (kiper), M Ikhsan (tengah), Bayu Yoga (bek), dan Akbar Riansyah (bek).

Dua pemain dari Persis muda atau junior yakni Adha Nurrokhim dan Restu, sedangkan pemain lainnya yang lolos seleksi antara lainnya Sony Setyawan (PON Jateng), Gufron (Mojokerto Putra), Aldo Kurniawan (Persiba Balikpapan), Ainudi Defira (Perssu Sumenep), Sulton Fajar (PON Jatim), Elly Nasoka (PSIS Semarang), Andika Dian (Perseden.Denpasar), Ragil Putut (PON Jateng).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper