Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Liverpool Bantu Hull agar Tak Degradasi, Pinjamkan Markovic

Pemain sayap Liverpool Lazar Markovic bergabung ke Hull City dengan status pinjaman hingga akhir musim ini.
Lazar Markovic/Huffington Post
Lazar Markovic/Huffington Post

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain sayap Liverpool Lazar Markovic bergabung ke Hull City dengan status pinjaman hingga akhir musim ini, demikian pernyataan klub Yorkshire dalam website resmi (www.hullcitytigers.com).

Markovic kembali ke Liga Primer Inggris untuk membantu Hull City menghindari degradasi setelah dipinjamkan ke klub Portugal Sporting Lisbon sejak awal musim 2016-2017 yang semestinya baru berakhir pada Juni nanti.

Namun, Markovic akhirnya dipercepat kembali ke Liga Primer atas kesepakatan bersama Liverpool dan Sporting Lisbon dan selama 5 bulan ke depan akan membantu Si Harimau, julukan Hull, untuk tetap bertahan di kasta teratas kompetisi Inggris.

Pemain berusia 22 tahun itu, yang mempunyai 22 caps untuk Timnas Serbia, akan berjuang untuk memperlihatkan dampak kedatangannya ke Hull agar Liverpool kelak membanya pulang ke Anfield dan tak meminjamkannya lagi.

Markovic didatangkan Liverpool dari klub Portugal Benfica pada 2014 dengan mahar transfer sebesar 20 juta pound sterling.

Dia memulai karier profesionalnya bersama klub di negaranya, Partizan, pada 2011 dan bergabung dengan Benfica 2 tahun kemudian. Selama menjadi milik Liverpool, sebelum dipinjamkan ke Sporting Lisbon, dia sempat pula dipinjamkan ke klub Turki Fenerbahce.

Adapun Hull City saat ini terkapar di peringkat ke-19 dari 20 kontestan Liga Primer Inggris dengan hanya meraih 16 poin dari 22 pertandingan, terpaut 2 angka dari zona aman.

Laga terdekat klub yang ditukangi pelatih berkebangsaan Porugal Marco Silva tersebut ialah di ajang Piala Liga Inggris (EFL Cup) menjamu Manchester United di Stadion KCOM di Hull pada Jumat (27/1/2017) mulai pk. 02:45 WIB.

Lawan yang sama akan kembali dihadapi Hull City dalam pekan ke-22 Liga Primer Inggris, berganti MU bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Old Trafford di Manchester, yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis (2/2/2017) mulai pk. 03:00 WIB.

Di antara dua laga kontra tim kuat berjuluk Setan Merah, Abel Hernandez dan kawan-kawan akan bertandang ke London untuk berhadapan dengan tuan rumah Fulham di Stadion Craven Cottage pada Minggu (29/1/2017) mulai pk. 19:30 WIB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper