Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lalai Soal Jumpa Pers, Arema Didenda Puluhan Juta

Dijatuhi denda sampai puluhan juta rupiah hanya karena hal yang bisa dikatakan sepele dan sebenarnya dengan mudah bisa dielakkan ternyata dialami Arema Cronus.
Suporter Arema Cronus (Aremania)/Antara-Ari Bowo Sucipto
Suporter Arema Cronus (Aremania)/Antara-Ari Bowo Sucipto

Bisnis.com, JAKARTA - Dijatuhi denda sampai puluhan juta rupiah hanya karena hal yang bisa dikatakan sepele dan sebenarnya dengan mudah bisa dielakkan ternyata dialami oleh klub asal Malang, Jawa Timur, Arema Cronus. Ya, tim berjuluk Singo Edan itu lalai dalam urusan jumpa pers.

Akibatnya, PT Gewlora Trisula Semesta (GTS) selaku pengelola Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016, menetapkan sanski hingga totalnya mencapai Rp85 juta. Dalam surat denda itu, disebutkan Arema melanggar denda pasal 44 ayat 2 untuk masalah konferensi pers sebelum pertandingan.

Sebagaimana dilansir website resmi Arema, tim yang bermarkas di Stadion Kanjuruhan di Kepanjen, Kabupaten Malang, itu sudah mendapat empat surat berisi denda dari PT GTS.

Surat pertama berisi denda Rp15 juta karena pelanggaran jumpa pers sebelum pertandingan melawan Persegres Gresik United pada 21 September. Saat itu Arema tidak mengirimkan pelatih kepala Milomir Seslija dan pemain yang masuk starting eleven.

Pelanggaran kedua saat pertandingan lawan Mitra Kukar di kandang pada 30 September. Dendanya Rp30 juta lantaran lalai soal jumpa pers sebelum dan setelah pertandingan.

Surat denda ketiga ialah saat menjamu PSM Makassar pada 14 Oktober. Selain denda pelatih dan pemain dalam jumpa pers sebelum laga, ada denda tambahan, karena saat pertandingan, pelatih Milomir Seslija dan asisten Joko Susilo berdiri bersamaan di technical area, sehingga total denda Rp25 juta.

Denda terakhir terjadi dalam pertandingan lawan Persija Jakarta di Stadion Gajayana Malang. Kesalahannya tetap, saat konferensi pers sebelum pertandingan yang hadir adalah asisten pelatih dan pemain cadangan.

”Dengan denda ini tentu kami akan lebih disiplin untuk kedepannya,” kata media officer Arema Cronus Sudarmaji.

Namun denda ini belum usai. Kemungkinan denda berlanjut setelah pertandingan away ke Persipura Jayapura, Arema mengirim asisten pelatih Kuncoro dan pemain cadangan Oky Derry saat jumpa pers sebelum pertandingan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : AremaFC.com

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper