Bisnis.com, JAKARTA - Mitra Kukar berhasil menumbangkan Madura United dengan skor tipis 2-1, sementara Arema Cronus membungkan tuan rumah Semen Padang FC (SPFC) dalam lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 pada Jumat (29/10/2016).
Madura United, yang sebelum pertandingan dimulai berstatus sebagai pemimpin klasemen sementara ISC 2016, dipaksa menyerah dari tuan rumah Mitra Kukar dalam pertandingan yang digelar di Stadion Aji Imbut di Tenggarong, Kabupaten Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur.
Gol Mitra Kukar dicetak oleh Victor Pulga pada menit ke-16, dan Asri Akbar di menit ke-65, sedangkan satu gol Madura United diciptakan Munhar pada injury time babak kedua.
Pada babak pertama, Mitra Kukar bermain menunggu dan tidak ingin terburu-buru menyerang, namun sesekali melakukan tekanan ke jantung pertahanan Madura United melalui umpan panjang yang ditujukan ke Marlon Dasilva, Dinan Jafier dan Victor Pulga.
Hasilnya pada menit ke-16, Pulga dengan memanfaatkan kemelut di depan gawang Madura yang dikawal Hery Prasetyo, berhasil menyarangkan gol melalui tendangan terukurnya dari sudut sempit sehingga Mitra Kukar unggul sementara dengan skor 1-0.
Teringgal 0-1, Madura United lebih banyak menekan melalui Engelberd Sani dan Pablo Aracil. Namun, akibat ketatnya barisan pertahahan dan gelandang Mitra Kukar, membuat serangan tim Madura United berhasil dikandaskan.
Tim Berjuluk Naga Mekes yang memanfaatkan serangan balik, justru menambah keunggulan 2-0 pada menit ke-65 melalui tendangan Asri Akbar. Permainan berlangsung sengit saling jual beli serangan hingga akhir babak kedua.
Di ujung laga, Munhar berhasil memperkecil ketertinggalan memanfaatkan kemelut di muka gawang Gery Mandagi skor menjadi 1-2 yang bertahan hingga laga usai, demikian dilaporkan Antara.
Sementara itu, sebagaimana dilansir website resmi ISC, tuan rumah Semen Padang FC mesti mengakui keunggulan lawannya yang datang dari Jawa Timur, Arema Cronus, dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Haji Agus Salim di Kota Padang, Sumatra Barat.
Di hadapan pendukungnya sendiri, Kabau Sirah, julukan Semen Padang FC, bahkan sempat tertinggal 0-3 melalui tiga gol tim tamu berjuluk Singo Edan yang dilesakkan oleh Raphael Maitimo (16’), Hamka Hamzah (25’), dan Esteban Vizcarra (46’).
Semen Padang FC hanya bisa mengemas sebiji gol hiburan melalui Irysad Maulana pada menit ke-90, itu pun melalui eksekusi dari titik penalti.
Dengan hasil dua pertandingan tersebut, Arema Cronus berhasil mengambil alih posisi teratas dari Madura United. Kedua tim itu memiliki nilai sama-sama 49, namun Arema unggul selisih gol.
Adapun Semen Padang FC merosot satu setrip ke peringkat ketujuh dengan nilai 38, bertukar tempat dengan Mitra Kukar yang sebaliknya naik satu setrip ke posisi keenam dengan koleksi 40 angka.