Bisnis,com, JAKARTA - Arema Cronus dan Persija Jakarta berhasil beraup poin penuh setelah sukses meundukkan lawan-lawannya dalam pertandingan lanjutan Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016.
Arema Cronus berhasil menggagalkan rencana PSM Makassar untuk melakukan balas dendam setelah klub asal Sulawesi Selatan itu menelan kekalahan dari Arema dalam pertemuan pertama di kandangnya.
Dalam pertandingan di Stadion Kanjuruhan di Kepanjen, Kabupaten Malang, Jawa Timur, yang berakhir pada Jumat tengah malam (14/10/2016) yang disiarkan secara langsung oleh SCTV, Arema kembali menang atas PSM.
Singo Edan menang dengan skor 2-0 lewat gol-gol Cristian Gonzales (20’) Esteban Vizcarra (37’) dalam pertandingan yang dipimpin oleh wasit Yudi Nurcahya.
Sementara itu dalam pertandingan lainnya yang digelar di Stadion Pakansari di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Persija mengatasi perlawanan PS TNI dengan skor tipis 2-1.
Dalam pertandingan yang dipimpin oleh wasit Yeni Krisdianto dan disiarkan secara langsung oleh Indosiar, tim tamu yang berjuluk Macan Kemayoran tidak menang dengan mudah.
Persija perlu menanti hingga menit terakhir untuk mendapatkan kemenangan melalui Gunawan Dwi Cahyo semenit menjelang pertandingan berakhir.
Bahkan PS TNI lebih dulu unggul saat babak kedua berjalan 3 menit lewat Suhandi. Persija menyamakan skor jadi 1-1 pada menit 62 lewat Greg Nwokolo dan kemudian menang laga 2-1 berkat gol Gunawan.
Dengan hasil kedua pertandingan itu, Arema Cronus kembali ke posisi kedua dengan nilai 43, PSM posisi 10 dengan nilai 32, Persija posisi 14 dengan nilai 26, sedangkan PS TNI posisi 17 dengan nilai 19.
Adapun pemimpin klasemen sementara masih dipegang oleh tim dari Jawa Timur, Madura United, yang telah mendulang 47 angka dari 23 pertandingan yang telah dimainkan.