Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Bali United Indra Sjafri menilai terdapat peningkatan dari permainan anak asuhnya selepas pertandingan semifinal Piala Bhayangkara 2016 pekan lalu.
"Kami memang kalah secara skor, namun kami melihat permainan, dari sisi kualitas ada peningkatan. Kami upayakan di setiap pertandingan akan terus meningkat sehingga pada 2017 tim yang benar-benar tangguh sudah terbentuk," kata mantan pelatih Timnas Indonesia U-19 itu.
Indra juga mengapresiasi semangat pantang menyerah para pemain Bali United yang sangat luar biasa meskipun pada awal turnamen Piala Bhayangkara sempat mendapatkan hasil negatif yakni kalah dalam dua laga awal.
"Semangat para pemain sungguh luar biasa. Pastinya banyak yang tidak menyangka kami bisa melaju ke semifinal setelah hasil buruk di dua pertandingan awal. Ini wajib kami apresiasi," tutur Indra sebagaimana dilansir website resmi Bali United.
Pelatih berdarah Minang tersebut juga mengungkapkan keluar masuknya pemain awalnya memang sedikit mengganggu kerangka tim yang sudah terbentuk sebelumnya. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, seluruh pemain sudah semakin mengenal sifat dan cara bermain satu sama lain.
"Kami kehilangan beberapa pemain setelah turnamen Piala Presiden dan beberapa pemain baru hadir setelahnya. Kami harus kembali membangun chemistry lagi antara pemain lama dan pemain baru. Itu makan waktu dan kini chemistry tersebut semakin terlihat," ujar Indra.