Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Champions: Wolfsburg ke 8 Besar, Sikat Gent Skor Agregat 4-2

Klub Bundesliga Jerman Wolfsburg lolos ke perempat final Liga Champions Eropa setelah menang dengan skor tipis 1-0 atas klub Belgia Gent pada pertandingan leg kedua babak 16 besar.
Pemain Wolfsburg Andre Schurrle (kiri) merayakan golnya bersama pemberi assist Julian Draxler/The Guardian
Pemain Wolfsburg Andre Schurrle (kiri) merayakan golnya bersama pemberi assist Julian Draxler/The Guardian

Bisnis.com, JAKARTA - Klub Bundesliga Jerman Wolfsburg lolos ke perempat final Liga Champions Eropa setelah menang dengan skor tipis 1-0 atas klub Belgia Gent pada pertandingan leg kedua babak 16 besar di VolksWagen Arena di Wolfsburg pada Rabu pagi WIB (9/3/2016).

Dengan kemenangan 1-0 tersebut, skuat asuhan Dieter Hecking melaju ke 8 besar dengan kemenangan agregat skor 4-2, karena dalam pertandingan pertama di kandang Gent, Stadion Ghelamco Arena, telah menang dengan skor 3-2.

Andre Schurrle menjadi penentu kemenangan dalam pertandingan leg kedua dengan golnya yang dicetak pada menit ke-74 dengan menuntaskan serangan dari sayap kanan yang dibangun Julian Draxler, pemain yang mencetak dua gol dalam laga leg pertama.

Seperti juga pertandingan leg pertama di mana Wolfsburg lebih banyak tertekan dengan penguasaan bola mencapai hampir 60 persen untuk Gent, kali ini Gent yang bertindak sebagai tamu juga lebih mendominasi jalannya pertandingan yang dipimpin wasit Damor Skomina dari Slovenia.

Meskipun penguasaan bola Gent, sebagaimana data Soccerway, mencapai 53 persen berbanding 47 persen milik Wolfsburg, tuan rumah sempat hampir membuka skor pada menit ke-18 saat tendangan keras Josua Guilavogui dari jarak 25 meter dapat diantisipasi dengan baik oleh kiper Gent Matz Sels.

Pada babak kedua, menit ke-57, pemain asal Brasil Luiz Gustavo juga hampir menjebol gawang Gent setelah menyambar umpan sepak pojok Ricardo Rodriguez, namun lagi-lagi masih bisa diselamatkan Sels.

Hanya berselang 4 menit kemudian, Schurrle yang mendapatkan kesemoatan membongkar jaring gawang Gent, tetapi beruntung bagi tim tamu bola dapat diblok pemain belakang Lasse Nielsen.

Barulah pada menit ke-74 Schurrle akhirnya benar-benar bisa mewujudkan gol bagi Wolfsburg yang memastikan klub berjuluk Die Wolfe (Serigala) itu membungkus kemenangan seteklah memaksimalkan umpan Draxler.

Dalam pertandingan itu, yang bagi kedua tim adalah untuk pertama kalinya masuk fase knock out Liga Champions sepanjang sejarah, penguasaan bola lebih sedikit unggul oleh Gent, tapi Wolfsburg terbukti lebih efektif dalam menyerang, ditandai dengan pelepasan lima tendangan menujuju gawang, sedangkan Gent hanya dua kali sepanjang 2 x 45 menit.

Berikut susunan pemain kedua tim dilansir dari website resmi Union of European Football Association (UEFA):

Wolfsburg: Casteels, Dante, Rodriguez, Draxler (Caligiuri 78’), Trasch, Schurrle (Schafer 89’), Luiz Gustavo, Arnold, Guilavogui, Kruse.

Gent: Sels, Rafinha, Asare, L. Nielsen, Gershon, Matton (Saief 68’), Renato Neto, Kums, Dejaegere, Milicevic, Simon (Coulibaly 70’).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Soccerway, The Guardian, & UEFA.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper