Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Semifinal Piala Presiden, Arema Vs Sriwijaya: Bendol Fokus Penyelesaian Akhir

Semifinal Piala Presiden, Sriwijaya Vs Arema: Bendol Fokus Penyelesaian Akhir
Sriwijaya FC/Antara-Nova Wahyudi
Sriwijaya FC/Antara-Nova Wahyudi

Bisnis.com, JAKARTA - Sriwijaya FC percaya diri menghadapi laga pertama semifinal Piala Presiden melawan Arema Cronus, di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu, 3 Oktober 2015. Itu dikarenakan Titus Bonai dan kawan-kawannya dalam kondisi fisik bugar.

Menjelang pertandingan, pelatih Sriwijaya FC, Benny Dollo, memilih fokus meningkatkan mental pemain dan membenahi taktik penyelesaian akhir. Mantan pelatih tim nasional ini menilai penyelesaian akhir masih payah dan perlu dibenahi.

"Kami memang fokus membenahi mental supaya pemain bisa lebih tenang saat dapat peluang dan menjadikannya gol. Tinggal pengasahan mental saja, yang lain-lainnya sudah siap," ujar Bendol, sapaan akrab Benny Dollo, kepada Tempo, Kamis, 1 Oktober 2015.

Berdasarkan hasil evaluasi tim, Titus Bonai dan kawan-kawannya banyak menciptakan peluang gol di zona pertahanan lawan. Namun, kesempatan yang didapat itu gagal dimanfaatkan.

Menurut Benny, perolehan kans tidak setara dengan jumlah perolehan gol. Itu yang membuat penampilan klub berjulukan Laskar Wong Kito tidak selalu impresif baik saat kalah maupun saat berjaya.

Barisan depan dan tengah Sriwijaya masih suka terburu-buru sehingga peluangnya pun hilang. Ia mencontohkan pada saat klubnya kalah 1-3 dari Arema pada 5 September 2015 serta menang 2-0 atas Persela Lamongan pada 9 September 2015 di babak penyisihan Grup B yang dihelat di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur.

Pada saat ditekuk Arema itu, kata Benny, sebenarnya Sriwijaya mendapat banyak peluang mencetak gol dari permainan terbuka. Namun, pertandingan itu dimenangkan Arema yang mampu menciptakan gol lebih banyak meski peluangnya lebih sedikit dibandingkan Sriwijaya.

Sriwijaya mempunyai keuntungan memiliki pelatih yang sebelumnya pernah menangani Arema. Benny sudah hafal karakter permainan Arema dan sudah akrab dengan atmosfer Stadion Kanjuruhan. Bekas pelatih Arema di era kepemilikan Bentoel Prima ini sudah menyiapkan taktik dan strategi untuk membungkam tim asuhan Joko Susilo baik di Kepanjen maupun di leg kedua yang kemungkinan dihelat di Jakarta pada Jumat, 11 Oktober. Ia sangat optmistis Sriwijaya lolos ke final.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper