Bisnis.com, JAKARTA - Kapten tim Liverpool FC Jordan Henderson menegaskan The Reds telah menemukan karakter dan menyikapi laga balas dendam di kandang Stoke City, Stadion Britannia, Hendo menyatakan kekalahan 1-6 dalam laga terakhir musim lalu malah membuat Liverpool semakin kuat.
"Kami sudah mendapatkan karakter tim. Yang terjadi di sana musim lalu (kalah 1-6) justru membuat kita lebih kuat. Kita akan melupakaannya,” kata pemain dengan panggilan akrab Hendo nitu sebagaimana dilansir website resmi klub.
Dia menambahkan bahwa yahg bakal dihadapi ialahn musim baru dan tentunya permulaan yang baru pula. “Ini waktu yang sangat tepat. Kami cukup percaya diri, namun tetap akan memastikan untuk pergi ke sana dan menunjukkan performa yang bagus sehingga mendapatkan hasil yang baik."
Penerus jabatan kapten Steven Gerrard itu mengutarakan Liverpool saat ini tidak bisa disamakan dengan tim pada saat itu. Henderson mengaku bahwa kesempatan untuk melawan Stoke di pertandingan pembuka justru sangat bagus untuk The Reds.
"Tidak ada tempat yang lebih baik bagi kita untuk memulai kompetisi dan mengganti apa yang terjadi di sana musim lalu dengan yang lebih baik. Para pemain yang saat itu ikut bermain melawan Stoke pasti selalu mengingatnya. Itu hari yang mengerikan bagi semua orang yang turut bermain,” tuturnya.
Gelandang berusia 25 tahun tersebut mengemukakan bahwa Liverpool memiliki tekad yang kuat untuk bisa berbuat lebih baik dan meningkatkan diri sebagai tim.
“Kami fokus pada masa depan dan di Stoke menjadi pertandingan pertama. Mereka memang tim yang bagus namun kita juga tim bagus,” kata Henderson.
Pertandingan Stoke City verus Liverpool dijadwalkan berlangsung pada Minggu (9/8/2015) mulai pk. 22:00 WIB dan akan disiarkan secara langsung oleh SCTV.