Bisnis.com, JAKARTA – Mantan gelandang Timnas Argentina Esteban Cambiasso mengungkapkan dirinya tidak akan kembali bermain di klub liga Primer Inggris Leicester City. Pasalnya, pemain berusia 34 tahun itu enggan memperpanjang kontrak di Leicester.
Mantan gelandang Argentina itu berperan penting dalam kejayaan Leicester pada musim 2014-2015. Cambiasso yang mengabdikan dirinya di Inter Milan pada 2004-2014 itu membawa Leicester finis di urutan 14 pada Liga Primer Inggris musim lalu.
Cambiasso hanya memiliki masa kontrak satu tahun di Stadion King Power, markas Leicester. Namun, pelatih Leicester City Claudio Ranieri menginginkan matan pemain Real Madrid itu tetap bertahan di klub asuhannya.
"Saya telah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak dengan Leicester City. Saya mengambil keputusan ini hanya 24 jam setelah menerima tawaran dari Leicester karena saya ingin memberikan waktu kepada klub untuk mencari pengganti saya," ungkap Cambiasso di halaman Facebook resminya.
Menyusul hal tersebut, mantan gelandang Timnas Argentina yang tampil 52caps itu mengucapkan terima kasih kepada fans dan rekan-rekan setimnya di Leicester.
"Saya ingin berterima kasih kepada semua fans yang membuat saya bangga bagian dari klub. Terima kasih kepada semua rekan-rekan dan staf. Anda semua dalam hatiku selamanya," ungkap gelandang yang pernah bermain di River Plate pada 2001-2002 tersebut.