Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kehilangan 8 Pemain Tanpa Pengganti, Bruce Ancam Tinggalkan Hull City

Pelatih Hull City Steve Bruce mengancam manajemen klub tersebut untuk mendukungnya dalam membeli pemain baru pada jendela transfer musim panas ini atau dia akan meninggalkan The Tigers.
Steve Bruce/Daily Mail
Steve Bruce/Daily Mail

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Hull City Steve Bruce mengancam manajemen klub tersebut untuk mendukungnya dalam membeli pemain baru pada jendela transfer musim panas ini atau dia akan meninggalkan The Tigers.

Bruce memerlukan bala bantuan setelah menyaksikan sedikitnya delapan pemain klub tersebut meninggalkan Hull setelah terdegradasi dari Liga Primer Inggris ke Championship (Divisi 2) pada akhir musim 2014-2015.

Tom Ince, Yannick Sagbo, Paul McShane, Maynor Figueroa, Liam Rosenior, Stephen Quinn, Steve Harper dan Joe Dudgeon telah meninggalkan Hull City, sementara Robbie Brady pun sedang dalam proses pindah ke klub lain.

Sejauh ini belum ada pemain baru yang menggantikan pos yang ditinggalkan para pemain tersebut dan Bruce menginginkan tetap ada dukungan finansial untuk meneruskan kepelatihannya guna mengembalikan klub ke Liga Primer.

“Saya manajer yang membuat tim terdegradasi dan saya masih sedih dan kecewa atas hal itu. Saya berharap ada kesempatan untuk membawa klub kembali ke level kompetisi tertinggi. Untuk itu, saya perlu skuat yang punya kapabilitas untuk melewati tantangan itu,” ungkap pelatih berusia 54 tahun itu.

Dia menegaskan bahwa hal itu merupakan inti dari sebuah tim yang baik. Dia berharap bersama manajemen bisa duduk bersama pada Kamis (23/7/2015) untuk membuat perencanaan yang lebih matang demi mencapai tujuan bersama klub yang bermarkas di Stadion Kingston Communications itu.

Hull City dimiliki oleh pebisnis Inggris berdarah Mesir Assem Allam. Adapun Bruce merupakan salah satu pelatih kenamaan di Inggris yang sebelumnya pernah membesut sejumlah tim di antaranya Sheffield United, Wigan Athletic, Crystal palace, Birmingham City, dan Sunderland.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Soccerway/The Mirror
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper