Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HASIL LENGKAP & KLASEMEN LIGA INGGRIS: Chelsea Sang Juara Dihajar Skor Telak 0-3

Tim papan bawah West Bromwich Albion di luar dugaan menghancurkan sang juara Chelsea FC dengan skor telak 3-0 dalam pertandingan penutup pekan ke-37 Liga Primer Inggris yang berlangsung di Stadion The Hawthorns pada Selasa pagi WIB (19/5/2015).
Striker West Bromwich Albion Saido Berahino (kedua kanan) merayakan gol yang dicetaknya dari titik penalti ke gawang Chelsea/Reuters
Striker West Bromwich Albion Saido Berahino (kedua kanan) merayakan gol yang dicetaknya dari titik penalti ke gawang Chelsea/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Tim papan bawah West Bromwich Albion di luar dugaan menghancurkan sang juara Chelsea FC dengan skor telak 3-0 dalam pertandingan penutup pekan ke-37 Liga Primer Inggris yang berlangsung di Stadion The Hawthorns pada Selasa pagi WIB (19/5/2015).

Karti merah yang diberikan wasit Michael Jones kepada gelandang serang Cesc Fabregas menjadi kunci utama kekalahan Chelsea, yang telah memastikan gelar juara musim ini, dengan skor begitu telak dari tuan rumah West Brom.

Pemain asal Spanyol itu diusir keluar lapangan pada menit ke-29 dengan pemberian langsung kartu merah, tanpa didahului kartu kuning yang bersifat peringatan, ketika skor masih 0-1 akibat menendang bola secara sengaja ke arah pemain West Brom Chris Brunt.

Sebelumnya Saido Berahino membuka skor untuk tuan rumah. Dia mendapat umpan dari mantan bek Manchester City Julian Lescott, mengontrol bola sejenak di sisi kotak penalti dan melepas bidikan keras ke gawang Chelsea yang tak terjangkau kiper Thibaut Courtois.

Selepas keluarnya Fabregas, Chelsea kemasukan dua gol lagi. Berahino kembali menjadi aktor penting bagi gol kedua West Brom. Pergerakan Berahino membuat kapten tim Chelsea menjatuhkan dirinya di dalam kotak penalti dan dia juga yang mengeksekusi tendangan hukuman itu dengan sempurna, 2-0.

Brunt sendiri mencatatkan namanya di papan skor setelahmengontribusi gol ketiga Chelsea pada menit ke-60 dengan memaksimalkan assist dari Craig Gardner.

Pertandingan itu juga ditandai dengan kembalinya striker Chelsea Diego Costa setelah mengalami cedera sejak awal April lalu. Sayangnya, hasil buruk justru diperoleh tim yang dibela pemain berdarah Brasil itu ketika dia kembali.

Hasil pertandingan tersebut sebenarnya tidak berpengaruh apa pun bagi kedua tim. Bagi Chelsea, kekahalahn berapa pun tak mengusik posisi juara yang telah ada dalam genggaman skuat asuhan Jose Mourinho itu.

Begitu juga dengan West Brom. Kemenangan berapa pun bagi tim besutan Tony Pulis itu tak membawa mereka memasuki zona Eropa dan kekalahan berapa pun tak mungkin lagi bisa menyeret klub tersebut ke zona degradasi.

Berikut hasil lengkap pertandingan pekan ke-37 Liga Inggris:

Hasil lengkap pertandingan pekan ke-37 Liga Primer Inggris hingga Minggu malam:

Southampton 6 vs Aston Villa 1

Burnley 0 vs Stoke City 0

Queens Park Rangers 2 vs Newcastle United 1

Sunderland 0 vs Leicester City 0

Tottenham Hotspur 2 vs Hull City 0

West Ham United 1 vs Everton 2

Liverpool 1 vs Crystal Palace 3

Swansea City 2 vs Manchester City 4

Manchester United 1 vs Arsenal 1

West Bromwich Albion 3 vs Chelsea 0

Klasemen sementara Liga Primer Inggris (main, menang, seri, kalah, gol memasukkan, gol kemasukan, nilai):

Chelsea

37

25

9

3

70

31

84

Manchester City

37

23

7

7

81

38

76

Arsenal

36

21

8

7

67

35

71

Manchester United

37

20

9

8

62

37

69

Liverpool

37

18

8

11

51

42

62

Tottenham Hotspur

37

18

7

12

57

53

61

Southampton

37

18

6

13

54

31

60

Swansea City

37

16

8

13

46

48

56

Stoke City

37

14

9

14

42

44

51

Everton

37

12

11

14

48

49

47

West Ham United

37

12

11

14

44

45

47

Crystal Palace

37

12

9

16

46

51

45

West Bromwich Albion

37

11

11

15

37

47

44

Leicester City

37

10

8

19

41

54

38

Aston Villa

37

10

8

19

31

56

38

Sunderland

36

7

16

13

30

50

37

Newcastle United

37

9

9

19

38

63

36

Hull City

37

8

10

19

33

51

34

Burnley

37

6

12

19

27

53

30

Queens Park Rangers

37

8

6

23

41

68

30


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters & Sky Sports
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper