Bisnis.com, JAKARTA - Pekan ke-15 Serie A Italia akan menyajikan dua laga yang mempertemukan empat tim teratas dalam susunan klasemen sementara. Peringkat ketiga Genoa menjamu peringkat kedua AS Roma, sedangkan pemimpin klasemen Juventus meladeni tamunya, peringkat keempat Sampdoria.
Bermain di kandang sendiri di Stadion Juventus, skuat asuhan Massimiliano Allegri pantas diunggulkan bakal memetik angka sempurna atas Sampdoria.
Sebaliknya bagi Roma, meraih tambahan 3 angka di kandang Genoa sungguh bukan perkara gampang. Sekadar catatan, satu-satunya kekalahan Juventus musim ini terjadi di Stadio Luigi Ferraris, kandang Genoa.
Jika itu yang terjadi, maka sangat boleh jadi Juventus akan memperbesar selisih poin dengan Roma yang kini berjarak 3 angka, 35 - 32.
Berikut jadwal pekan ke-15 Liga Italia (Serie A) dan siaran langsungnya:
Minggu, 14 Desember:
00:00 Palermo vs Sassuolo (Bein Sport 2)
02:45 Lazio vs Atalanta (Bein Sport 1)
18:30 Juventus vs Sampdoria (Kompas TV/Bein Sport 1)
21:00 Genoa vs AS Roma (Bein Sport 1)
21:00 Parma vs Cagliari
21:00 Udinese vs Hellas Verona
Senin, 15 Desember:
00:00 Cesena vs Fiorentina
02:45 AC Milan vs Napoli (Kompas TV)
Selasa, 16 Desember:
01:00 Empoli vs Torino (Bein Sport 1)
03:00 Chievo Verona vs Inter Milan (Bein Sport 1).
BACA JUGA:
KLASEMEN LENGKAP LIGA CHAMPIONS: Ini Tim-tim Lolos ke 16 Besar
LIGA CHAMPIONS: Lolos Ke 16 Besar, Allegri Yakin Juventus Terus Berkembang