Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIVERPOOL VS QPR: Striker The Reds Kembali Dihantam Cidera

Nasib sial kembali dialami Liverpool jelang laga melawan Queens Park Rangers besok. Striker andalan mereka Daniel Sturridge harus kembali menepi dua sampai empat minggu setelah mengalami cedera betis dalam latihan.
Liverpool.  /Reuters
Liverpool. /Reuters

Bisnis.com, LIVERPOOL - Nasib sial kembali dialami Liverpool jelang laga melawan Queens Park Rangers besok. Striker andalan mereka Daniel Sturridge harus kembali menepi dua sampai empat minggu setelah mengalami cedera betis dalam latihan.

Padahal, sebelumnya Manajer The Reds Brendan Rodgers telah mengisyaratkan pemain internasional Inggris tersebut sudah bisa merumput setelah baru sembuh dari cedera paha yang didapat awal September lalu saat berlatih bersama Inggris.

Namun, apa mau dikata, pemain berusia 25 tahun tersebut mengalami cedera betis saat latihan di Melwood pada Kamis lalu dan hasil pemeriksaan medis mengharuskannya kembali absen bertanding hingga sebulan.

"Daniel telah tertarik betisnya. Dia akan berada di luar lapangan selama dua sampai empat minggu,” tutur Rodgers seperti dikutip Skysports, Sabtu (18/10/2014).

Dia menambahkan hal tersebut menjadi pukulan telak bagi tim, terutama untuk Sturridge sendiri karena selama ini dia sudah berjuang untuk bisa segera bermain kembali.

Akibat cedera itu, Sturridge bisa kehilangan hingga tujuh pertandingan di semua kompetisi, termasuk duel di Liga Champions melawan Real Madrid.

Dia juga diragukan tampil untuk Inggris di kualifikasi Piala Eropa melawan Slovenia pada 15 November mendatang dan laga persahabatan dengan Skotlandia tiga hari kemudian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lucky Leonard
Editor : Sepudin Zuhri
Sumber : skysports
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper