Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

LIGA INGGRIS: Frank Lampard, Dulu Dan Kini

Legenda Chelsea Frank Lampard Senin waktu setempat mengumumkan akan meninggalkan klub Liga Utama Inggris itu saat kontraknya selesai akhir Juni ini.
Frank Lampard (Chelsea) pensiun dari Chelsea/JIBI
Frank Lampard (Chelsea) pensiun dari Chelsea/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA - Legenda Chelsea Frank Lampard Senin waktu setempat mengumumkan akan meninggalkan klub Liga Utama Inggris itu saat kontraknya selesai akhir Juni ini.

Berikut adalah fakta-fakta gelandang Timnas Inggris itu, seperti dikutip AFP:

Lahir: 21 Juni 1978
Tempat lahir: Romford, Inggris
Pada 1995 bergabung dengan West Ham sebagai trainee

1995:
Oktober - dipinjamkan ke Swansea

1996:
Mei - Memulai debut penuhnya sebagai pemain pengganti kala melawan Sheffield Wednesday di Upton Park

1997:
Agustus - menjaringkan gol pertamanya di tim senior saat timnya menang 2-1 melawan Barnsley di Oakwell

1999:
Oktober - melakukan debut penuhnya untuk Timnas Inggris ketika Inggris menang 2-1 dalam laga persahabatan melawan Belgia di Sunderland

2001:
Mei - dikabarkan ingin meninggalkan West Ham setelah sang bos Harry Redknapp dan ayahnya yang menjadi asisten Redknapp meninggalkan klub itu

2001:
11 Juni - pindah ke Chelsea dengan harga transfer 11 juta poundsterling

19 September - menciptakan rekor baru di Liga Premier dengan tampil 114 kali berturut-turut ketika Chelsea melawan Tottenham

2005:
28 April - terpilih sebagai Pemain Terbaik oleh Professional Footballers
30 April  - menciptakan dua gol ketika Chelsea memastikan juara Liga Premier

2006:  
29  April: menjuarai Liga Premier kedua kali berturut-turut setelah menang 3-0 dari  Manchester United di Stamford Bridge
26 November - menciptakan rekor baru di Liga Utama Inggris dengan tampil 160 tanpa jeda
28 November - runner up Pemain Terbaik Eropa di belakang pemain Barcelona Ronaldinho
19 Desember  - runner up di belakang Ronaldinho sebagai Pemain Terbaik Dunia
28  Desember - mengakhiri rekor tampil tanpa jeda pada penampilan ke 164 ketika virus membuatnya absen saat Chelsea menjalani laga tandang melawan Manchester City


2007:
25 Februari - menjuarai Piala Liga setelah menang 2-1 dari Arsenal di Millennium Stadium

2009:
17 Januari - menjadi kapten Chelsea pada penampilan ke-400 bersama klub ini

30 Mei - gol ke-20 dia musim itu menjadi penentu kemenangan 2-1 pada final Piala FA melawan Everton.

2010:
17 Maret - empat gol dilesakkan ketika Chelsea menang 7-1 dari Aston Villa membuat Lampard mencetak 20 gol dalam lima musim berturut-turut dan 51 untuk Chelsea, yang adalah ketiga terbanyak sepanjang masa
15 Mei- mengantarkan Chelsea mempertahankan Piala FA yang menang 1-0 dari Portsmouth

2011:
12 November - mengkapteni Timnas Inggris dan mencetak satu-satunya gol saat menang 1-0 dari juara dunia Spanyol

2012:
25 Februari - menghadapi masalah masuk tim inti Chelsea karena berseteru dengan manajer Andre Villas-Boas
9 April - mencetak gol ke-150 di Liga Premier saat seri 1-1 melawan Fulham
19 Mei - mengkapteni Chelsea untuk memenangi final Liga Champions. Chelsea menang 4-3 lewat adu penalti, Lampard mencetak gol, setelah selama 120 menit posisi 1-1 melawan Bayern Munchen.

2013:
17 Maret - mencetak gol ke-200 untuk Chelsea ketika melawan mantan klubnya West Ham
11 Mei - mematahkan rekor gol Bobby Tambling di Chelsea dengan 202 gol ketika mencetak dua gol melawan Aston Villa
15 Mei - Chelsea menjuarai Liga Europa setelah membenamkan Benfica 2-1 di Amsterdam

2014:
2 Juni - mengumumkan akan meninggalkan Chelsea setelah 13 tahun berkiprah di sini.

- LIGA INGGRIS: Lampard Tinggalkan Chelsea


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Martin Sihombing
Sumber : Antara/AFP

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper