BISNIS.COM, LONDON—Stadion Craven Cottage yang merupakan kandang bagi Fulham menjadi saksi kemenangan Arsenal dengan skor 1-0.
Gol tunggal yang diciptakan oleh pemain Arsenal no.4, Per Mertesacker, pada menit ke-43 menjadi tiket bagi The Gunners untuk naik ke peringkat 3 klasemen sementara dengan poin 63. Adapun, Fulham harus berpuas diri dengan poin 40.
Di sisi lain, Fulham, yang kali ini harus mengakui kekalahannya dari Arsenal, patut mendapatkan apresiasi dengan permainannya yang agresif, walaupun hanya diperkuat oleh 10 pemain dari menit ke-12 akibat hengkangnya Steve Sidwell.
Permainan Fulham terlihat makin agresif ketika memasuki babak kedua. Sayang, Wojciech Szczesny menunjukkan penampilan yang cantik dalam menjaga gawang Arsenal.
Selain itu, pemain Fulham beberapa kali melancarkan tendangan-tendangan langsung yang kurang akurat menjelang pertandingan berakhir.
Fulham sempat bergembira saat Stanislav Manolev menyarangkan bola ke gawang Arsenal pada menit ke-77, tetapi hakim garis terpaksa menganulir gol Fulham karena Manolev ternyata melakukan offside.
Arsenal sempat kehilangan pemain saat hakim lapangan menjatuhkan kartu merah bagi Olivier Giroud. Namun, hal itu tidak berarti bagi Arsenal karena pertandingan sudah berlangsung selama 89 menit.
Pada pertandingan kali ini, Fulham tidak diperkuat oleh Damien Duff, Ashkan Dejagah, dan Mahamadou Diarra. Adapun, Arsenal tidak diperkuat oleh Fabianski dan Abou Diaby.