Bisnis.com, JAKARTA – Serie A Italia memasuki pertandingan pekan ketujuh. Pekan kali ini diawali dua big match sekaligus yakni derby ibu kota AS Roma vs Lazio serta Juventus menjamu Napoli.
Laga Juve vs Napoli adalah pertemuan dua tim pemimpin klasemen sementara. Juve di posisi teratas dengan nilai sempurna 18, sedangkan Napoli di posisi kedua dengan koleksi 16 angka.
Bukan hanya posisi di klasemen musim ini, Napoli telah menunjukkan kapasitasnya sebagai pesaing terkuat Juve dalam beberapa musim terakhir meski akhirnya selalu finis di belakang Si Nyonya Tua.
Sementara itu, Lazio vs Roma adalah pengukuhan tim terkuat di ibu kota. Lazio sedang mengisi slot keempat klasemen di bawah Juve, Napoli, dan Sassuolo, sedangkan Roma tengah limbung lantaran hanya dua kali menang sepanjang musim ini dan duduk di slot ke-10 dengan nilai 8.
Berikut jadwal lengkap pekan ketujuh (dalam WIB):
Sabtu, 29 September:
20:00 AS Roma vs Lazio
23:00 Juventus vs Napoli
Minggu, 30 September:
01:30 Inter Milan vs Cagliari
17:30 Bologna vs Udinese
20:00 Chievo Verona vs Torino
20:00 Fiorentina vs Atalanta
20:00 Frosinone vs Genoa
23:00 Parma vs Empoli
Senin, 1 Oktober:
01:30 Sassuolo vs AC Milan
Selasa, 2 Oktober:
01:30 Sampdoria vs SPAL.