Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kelakuan Buruk Suporter Soal Banner, Polandia Kena Denda

FIFA mendenda Asosiasi Sepak Bola Polandia sebesar 10.000 franc Swiss atas kehadiran banner dari fans timnas mereka yang dinilai menyerang saat Robert Lewandowski dkk. kalah 1-2 dari Senegal di Grup H Piala Dunia 2018.
Ujung tombak Timnas Polandia Robert Lewandowski/Reuters-Kacper Pempel
Ujung tombak Timnas Polandia Robert Lewandowski/Reuters-Kacper Pempel

Bisnis.com, JAKARTA – Federation Internationale de Football Association (FIFA) mendenda Asosiasi Sepak Bola Polandia sebesar 10.000 franc Swiss atas kehadiran banner dari fans timnas mereka yang dinilai menyerang saat Robert Lewandowski dkk. kalah 1-2 dari Senegal di Grup H Piala Dunia 2018 di Rusia.

“Komite Disiplin FIFA menetapkan sanksi kepada Asosiasi Sepak Bola Polandia sebesar 10.000 CHF dan memperingatkan atas displai banner politik dan menyerang dari fans Polandia,” demikian pernyataan FIFA pada Minggu (24/6/2018).

FIFA tidak memerinci banner mana yang dinilai berbau politis dan menyerang serta menyinggung pihak tertentu. Di sisi lain Asosiasi Sepak Bola Polandia menolak memberikan komentar.

Mengenai kekalahan dari Senegal itu sendiri belum menutup peluang Polandia, yang merupakan unggulan Grup H, untuk melaju ke babak 16 besar atau fase knock out.

Polandia akan mencoba mempertahankan peluang mereka untuk melaju ke babak berikutnya ketika menghadapi Kolombia pada Senin (25/6/2018) mulai pk. 01:00 WIB.

Setelah itu, Polandia akan berhadapan dengan Jepang pada matchday ketiga yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis (28/6/2018) mulai pk. 21:00 WIB.

Klasemen sementara Grup H dipimpin oleh Jepang dengan nilai 3, diikuti Senegal juga nilai 3 tapi kalah selisih gol daripada Jepang. Polandia di urutan ketiga dan Kolombia di dasar klasemen, keduanya tanpa nilai. Hanya dua tim teratas di klasemen akhir melaju ke 16 besar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper