Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Barcelona Mau Bawa Messi, Neymar dan Suarez Main di Indonesia Tahun Depan

Barcelona Mau Bawa Messi, Neymar dan Suarez Main di Indonesia Tahun Depan
Trio maut Barcelona (dari kiri ke kanan) Luis Suarez, Lionel Messi, Neymar da Silva Jr./Reuters-Albert Gea
Trio maut Barcelona (dari kiri ke kanan) Luis Suarez, Lionel Messi, Neymar da Silva Jr./Reuters-Albert Gea

Bisnis.com, JAKARTA - Tim raksasa Spanyol Barcelona berpeluang mengadakan tur ke Indonesia pada 2017 mengingat tidak adanya jadwal turnamen besar internasional tahun depan.

Hal ini diutarakan oleh Managing Director FC Barcelona untuk kawasan Asia Pasifik, Xavier Asensi, saat meresmikan kerja sama strategis dengan Oppo Indonesia.

"Tahun 2017 mungkin akan menjadi tahun yang menyenangkan untuk datang ke Indonesia, dengan jadwal para pemain yang sepertinya sedikit longgar," katanya di Jakarta, Kamis.

Xavier mengatakan, dalam beberapa waktu terakhir, jadwal para pemain selalu padat saat jeda musim untuk membela tim nasional, misalnya Lionel Messi yang turun di Copa America dan pemain-pemain asal Eropa berlaga di Piala Eropa.

"Kami ingin datang ke Indonesia dengan pemain-pemain bintang, seperti Messi, Neymar, Suarez, Iniesta," ujarnya.

Xavier mengatakan akan berupaya maksimal bersama para mitra Barcelona agar rencana tersebut dapat terealisasi.

Kerja sama antara Barcelona dan Oppo sudah berlangsung dalam satu tahun terakhir dengan kesepakatan hingga 2018 mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper