Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Argentina Menang 7-0, Messi, Aguero, Lavezzi Cetak 2 Gol

Runner up Piala Dunia 2014 Argentina menghabisi Bolivia dengan skor telak 7-0 dalam laga uji coba yang merupakan pemanasan menjelang dimulainya babak kualifikasi Piala Dunia 2018 yang putaran finalnya digeber di Rusia.
Striker Argentina Sergio Aguero menjebol gawang Bolivia yang dikawal kiper Daniel Vaca. Argentina menang telak 7-0./Bleacher Report
Striker Argentina Sergio Aguero menjebol gawang Bolivia yang dikawal kiper Daniel Vaca. Argentina menang telak 7-0./Bleacher Report

Bisnis.com, JAKARTA - Runner up Piala Dunia 2014 Argentina menghabisi Bolivia dengan skor telak 7-0 dalam laga uji coba yang merupakan pemanasan menjelang dimulainya babak kualifikasi Piala Dunia 2018 yang putaran finalnya digeber di Rusia.

Dalam pertandingan di Stadion BBVA Compass di Houston, Texas, Amerika Serikat, pada Sabtu pagi WIB (5/9/2015), bintang FC Barcelona Lionel Messi, ujung tombak Manchester City Sergio Aguero, dan juru gedor lini depan Paris Saint-Germain Ezequiel Lavezzi masing-masing menyumbang dua gol.

Lavezzi membuka skor ketika pertandingan baru berjalan 6 menit dan juga mencetak gol ketiga hanya 5 menit menjelang berakhirnya babak pertama. Aguero mencatatkan namanya di papan skor ketika mencetak gol kedua pada menit 34 dan gol keempat pada menit ke-59.

Adapun Lionel Messi, yang tetap menyempatkan diri bergabung ke timnas negaranya meskipun sedang dalam proses menanti kelahiran anaknya, mencetak dua gol pada menit 67 dan 75.

Satu gol lainnya untuk tim besutan pelatih Gerardo Martino dihasilkan oleh pemain Atletico Madrid Angel Martin Correa pada menit ke-84 atau hanya 3 menit setelah dia masuk menggantikan Lavezzi.

Bagi Argentina dan Bolivia, pertemuan kedua tim dimaksudkan sebagai pemanasan menjelang dimulainya Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan yang dimulai bulan depan.

Argentina, juara Piala Dunia 1978 dan 1986, akan memulai perjuangannya merebut selembar tiket ke putaran final Piala Dunia 2018 di Rusia pada 8 Oktober 2015 dengan menjamu Ekuador dan 4 hari kemudian menjalani matchday kedua dengan bertamu ke Paraguay.

Sementara itu Bolivia akan memulai kualifikasi Piala Dunia 2018 dengan menjamu juara dunia Piala Dunia 1930 dan 1950 Uruguay pada 9 Oktober 2015 dan 4 hari berikutnya bertandang ke Ekuador.

 

Argentina masih akan menjalani satu pertandingan pemanasan lagi pada bulan ini dengan meladeni juara Gold Cup (Piala Emas) 2015 Meksiko pada Rabu (9/9/2015) mulai pk. 09:00 WIB, sedangkan Bolivia tidak memiliki jadwal uji coba lagi hingga memulai laga perdana Pra-Piala Dunia 2018.

Argentina Menang 7-0, Messi, Aguero, Lavezzi Cetak 2 Gol

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Reuters & Bleacher Report
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper