Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kirim 2 Wakil ke Final Indonesia Masters 2025, Indonesia Juara Umum?

Indonesia meloloskan 2 wakil ke final Indonesia Masters 2025 dan berpeluang menyabet gelar juara umum.
Fajar Alfian/Rian Ardianto membuat Indonesia memiliki 2 wakil di final Indonesia Masters 2025 / Reuters
Fajar Alfian/Rian Ardianto membuat Indonesia memiliki 2 wakil di final Indonesia Masters 2025 / Reuters

Bisnis.com, JAKARTA — Indonesia meloloskan 2 wakil ke final Indonesia Masters 2025 dan berpeluang menyabet gelar juara umum jika Jonatan Christie dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mampu menjadi juara.

Turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2025 mencapai puncaknya di Istora Senayan, Jakarta, pada hari ini, Minggu (26/1/2025).

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memastikan tuan rumah meloloskan dua wakil pada babak final turnamen Indonesia Masters 2025.

Dalam laga yang digelar di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (25/1/2024) ganda putra ranking empat dunia tersebut melangkah ke final seusai menumbangkan wakil Thailand, Kittinupong Kedren/Dechapol Puavaranukroh, lewat pertarungan dua gim langsung 21-14, 24-22.

Dengan kemenangan ini, Fajar/Rian akan berjumpa pasangan Malaysia, Man Wei Chong/Tee Kai Wun, yang pada laga sebelumnya membuat kejutan dengan mengalahkan seniornya, Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan skor 21-18, 21-15.

Tercatat selain Fajar/Rian, tuan rumah juga menempatkan Jonatan Christie (tunggal putra) di partai puncak.

Tunggal putra kelahiran 15 September 1997 itu melaju ke final seusai mengalahkan wakil Chinese Taipei, Wang Tzu Wei dengan skor 21-18, 24-22.

Jojo, sapaan akrab Jonatan, dijadwalkan akan menghadapi tunggal putra Thailand, Kunlavut Vitidsarn, yang pada laga sebelumnya mengalahkan andalan China, Shi Yu Qi, dengan skor 21-13, 21-17.

Tuan rumah sejatinya berpotensi mengirimkan tiga wakil di final andai pasangan Rinov Rivaldy/Lisa Ayu Kusumawati tidak terbendung.

Sayangnya, ganda campuran ranking 399 dunia itu terhenti langkahnya di empat besar seusai mengakui keunggulan wakil Jepang, Hiroki Midorikawa/Natsu Saito dengan skor 18-21, 16-21.

Indonesia bersama Thailand, Malaysia, dan Korea Selatan sama-sama mengirim 2 wakil ke partai final Indonesia Open 2025.

Dari Thailand, selain Vitidsarn ada Ratchanok Intanon di sektor tunggal putri yang akan berlaga hari ini.

Sementara dari Malaysia ada Man/Kai dan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan yang akan tampil di final ganda putri.

Korea Selatan mengirimkan ganda putri Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong dan tunggal putri Sim Yu Jin.

Adapun dari sektor ganda campuran ada wakil China Guo Xin Wa/Chen Fang Hui melawan pasangan Jepang Hiroki Midorikawa/Natsu Saito.

Jadwal Final Indonesia Masters 2025:

1. Guo Xin Wa/Chen Fang Hui vs Hiroki Midorikawa/Natsu Saito
2. ⁠Ratchanok Intanon vs Sim Yu Jin
3. ⁠Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan
4. ⁠K. Vitidsarn vs Jonatan Christie
5. ⁠Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper