Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Manchester United vs Brentford 19 Oktober: MU Dilanda Badai Cedera

Manchester United (MU) dilanda badai cedera pemain menjelang melawan Brentford pada laga pekan kedelapan Liga Inggris 2024-2025.
Gelandang Manchester United, Kobbie Mainoo /Reuters-Jason Cairnduff.
Gelandang Manchester United, Kobbie Mainoo /Reuters-Jason Cairnduff.

Bisnis.com, JAKARTA - Manchester United (MU) dilanda badai cedera pemain menjelang melawan Brentford pada laga pekan kedelapan Liga Inggris 2024-2025 di Stadion Old Trafford, Sabtu (19/10/2024).

Dikutip dari laman web MU di Jakarta, Jumat, gelandang Kobbie Mainoo dan Harry Maguire belum dapat bergabung latihan pascacedera saat melawan Aston Villa, 6 Oktober 2024.

Mainoo dan Maguire diyakini baru sembuh dalam beberapa minggu ke depan.

Sementara itu, gelandang Mason Mount masih menjalani pemulihan dari cedera yang didapatkannya ketika menghadapi Tottenham Hotspur, akhir September 2024.

Seperti Mount, bek Luke Shaw pun dalam masa rehabilitasi demi lepas dari jeratan cedera otot yang dideritanya.

Kemudian, bek Tyrell Malacia yang dibekap cedera panjang masih harus berlatih terpisah dengan pemain lain.

Di luar mereka, bek Leny Yoro juga terus menerima penanganan medis untuk menghilangkan cedera kakinya.

Setelah menjalani pekan laga internasional, para pemain MU sudah berkumpul di pusat latihan mereka, Carrington, pada Kamis (17/10).

Tiga pemain yang melewatkan pertandingan bersama tim nasional masing-masing karena tidak bugar yakni Noussair Mazraoui, Alejandro Garnacho dan Amad Diallo suadh berlatih dengan tim.

Gelandang asal Uruguay Manuel Ugarte sudah kembali ke Manchester tetapi terlebih dahulu menjalani sesi pemulihan sebelum berlatih penuh.

Keempat pemain itu pun diprediksi dapat tampil kontra Brentford. MU mengincar tiga poin dari laga tersebut demi menghentikan rentetan buruk yakni belum pernah menang pada lima laga di semua kompetisi.

Pada lima pertandingan itu, MU satu kali kalah dan empat partai lain tuntas dengan hasil imbang.

Hasil tersebut membuat MU berada di peringkat ke-14 klasemen sementara Liga Inggris 2024-2025 lantaran baru mengumpulkan delapan poin dari tujuh pertandingan. Adapun Brentford bertengger di posisi ke-11 dengan 10 poin dari tujuh laga.

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper