Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menang atas Getafe, Barcelona Cetak Gol Ke-6.500 di Liga Spanyol

Barcelona mengukir sejarah sebagai tim pertama yang mencetak 6.500 gol di Liga Spanyol.
Barcelona menjadi klub pertama yang mencetak 6.500 gol di Liga Spanyol / Reuters-Marcelo del Pozo.
Barcelona menjadi klub pertama yang mencetak 6.500 gol di Liga Spanyol / Reuters-Marcelo del Pozo.

Bisnis.com, JAKARTA - Barcelona mengukir sejarah sebagai tim pertama yang mencetak 6.500 gol di Liga Spanyol. Prestasi itu dicatatkan berkat kemenangan atas Getafe.

Barcelona memetik kemenangan 1-0 atas Getafe dalam lanjutan Liga Spanyol 2024-2025, Kamis (26/9/2024) dini hari.

Gol semata wayang Robert Lewandowski pada menit ke-19 sudah cukup untuk membawa kemenangan bagi Barcelona.

Hasil itu sekaligus memperpanjang catatan kemenangan El Barca. Hingga kini, Barcelona menyapu bersih 7 laga awal di Liga Spanyol dengan kemenangan.

Tak hanya itu saja, kemenangan 1-0 atas Getafe membuat jumlah gol Barcelona di Liga Spanyol La Liga mencapai 6.500 gol.

Barcelona membukukan sejarah sebagai tim pertama yang mencetak 6.500 gol di LaLiga, bahkan lebih cepat dari sang rival yakni Real Madrid.

"Sebanyak 6.500 gol itu datang dari 3.035 pertandingan di liga dengan rata-rata 2,14 gol per laga," tulis Barcelona dalam laman resminya, Kamis.

Dalam pernyataan tersebut, Barcelona mengklaim mengungguli Real Madrid yang baru mengumpulkan 6.499 gol atau butuh 1 gol lagi untuk menyamai torehan Barcelona.

Dari 6.500 gol itu membawa Barcelona meraih 1.766 kemenangan, 613 seri, dan 656 kekalahan.

Barcelona hanya kebobolan 3.362 gol atau sekitar 51,7 persen dari total gol yang dicetak ke gawang lawan.

Barcelona berdiri pada 29 November 1899 atau sekitar 124 tahun yang lalu. Sepanjang perjalanannya, Barcelona meraup 5 trofi juara Piala/Liga Champions, 5 Piala Super UEFA, 3 trofi juara Piala Dunia Antarklub FIFA, 27 trofi juara La Liga, 31 trofi juara Copa del Rey, 14 kali trofi juara Piala Super Spanyol, dan puluhan trofi lainnya.

Top scorer sepanjang masa Barcelona masih dipegang oleh Lionel Messi dengan torehan 672 gol. Pada urutan terbanyak kedua ada Paulino Alcantara yang mengemas 395 gol untuk El Barca.

Messi juga menjadi pemain tersubur Barcelona di LaLiga sampai saat ini, dengan total mengukir 474 gol pada periode 2004-2021.

La Pulga juga berstatus sebagai pemain Barcelona dengan penampilan terbanyak di Liga Spanyol dengan catatan 778 penampilan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper