Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan 1: Chelsea Tergelincir

Berikut hasil dan klasemen Liga Inggris 2024-2025 pekan 1, semua tim unggulan menang kecuali Chelsea.
Pemain Manchester City Erling Haaland dan Kevin De Bruyne / Reuters-David Klein
Pemain Manchester City Erling Haaland dan Kevin De Bruyne / Reuters-David Klein

Bisnis.com, JAKARTA - Hasil dan klasemen Liga Inggris 2024-2025 pekan pertama diwarnai kemenangan tim-tim unggulan, kecuali Chelsea yang harus menelan kekalahan.

Liga Inggris 2024-2025 telah resmi dibuka dengan pertandingan pekan pertama pada Sabtu (17/8/2024) hingga Selasa (20/8/2024).

Hingga berita ini ditulis, sudah ada 9 pertandingan yang dimainkan. Satu laga terakhir yakni Leicester City vs Tottenham Hotspur akan digelar Selasa dini hari.

Pada pertandingan pembuka, Manchester United sukses mengawali Liga Inggris 2024-2025 dengan kemenangan.

Gol Joshua Zirkzee pada menit-menit akhir pertandingan memastikan kemenangan The Red Devils.

Sementara itu, Liverpool yang menghadapi tim promosi Ipswich Town juga membungkus kemenangan.

Diogo Jota dan Mohamed Salah menyumbang masing-masing 1 gol hanya dalam tempo 5 menit: 60 dan 65.

Kemenangan dengan skor serupa juga dicatatkan Arsenal ketika menjamu Wolverhampton Wanderers di Stadion Emirates.

Anak asuh Mikel Arteta itu mengoyak gawang Wolves lewat aksi Kai Havertz dan Bukayo Saka pada masing-masing babak.

Brighton & Hove Albion untuk sementara menjadi pemuncak klasemen Liga Inggris. The Seagulls meraih kemenangan terbesar pada pekan pertama Liga Inggris 2024-2025 sejauh ini.

Bertandang ke markas Everton, Brighton menang 3-0 atas 10 pemain The Toffees. Kaoru Mitoma, Danny Welbeck, dan Simon Adingra memastikan kemenangan Brighton.

Satu-satunya tim unggulan yang kalah pada pekan pertama adalah Chelsea. The Blues dibuat takluk oleh Manchester City meski bermain di kandang.

Erling Haaland dan Mateo Kovacic membawa derita untuk Chelsea lewat gol yang mereka lesakkan.

Kekalahan ini membuat Chelsea berada di papan bawah klasemen sementara Liga Inggris 2024-2025.

Berikut hasil dan klasemen Liga Inggris 2024-2025:

Halaman
  1. 1
  2. 2

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper