Bisnis.com, JAKARTA - Duel Aston Villa vs Chelsea akan digelar dalam ronde keempat Piala FA 2023-2024. Prediksi skor mengunggulkan Aston Villa menang.
Aston Villa akan menjamu Chelsea di Villa Park dalam babak keempat Piala FA 2023-2024, Kamis (8/2/2024) dini hari WIB.
Laga ini merupakan pertandingan ulang alias replay, setelah kedua tim bermain imbang 0-0 pada 26 Januari 2024.
Jelang bentrok di markas Aston Villa, Chelsea datang dengan modal dan situasi yang kurang bagus.
The Blues menelan 2 kekalahan beruntun di Liga Inggris 2023-2024. Chelsea kalah 1-4 dari Liverpool dan kemudian menyerah 2-4 dari Wolves pekan lalu.
Tak hanya itu saja, Chelsea juga kebobolan 8 gol hanya dalam dua pertandingan tersebut.
Baca Juga
Di sisi lain, Aston Villa asuhan Unai Emery sedang menikmati momen manis di Liga Inggris.
Usai melalui 2 laga tanpa kemenangan, Aston Villa memetik kemenangan telak, 5-0, atas Sheffield United pada akhir pekan lalu.
The Villans bahkan nangkring di posisi keempat klasemen sementara Liga Inggris 2023-2024 dan diunggulkan untuk lolos ke putaran kelima Piala FA 2023-2024.
Musim ini Aston Villa hanya menelan 2 kekalahan di kandang. Selebihnya, mereka mampu meraih hasil bagus di Villa Park.
Tim unggulan seperti Manchester City dan Arsenal dibuat tak berkutik di markas Aston Villa. Kedua tim itu tumbang dengan skor yang sama, 1-0.
Preview Aston Villa vs Chelsea
Aston Villa: Emiliano Buendia, Tyrone Mings, dan John Duran dipastikan tidak tampil karena cedera.
Kondisi Lucas Digne, Pau Torres, dan Nicolo Zaniolo diragukan fit untuk masuk sebagai starter.
Chelsea: Wesley Fofana, Reece James, Marc Cucurella, dan Trevoh Chalobah masih berada di ruang perawatan cedera.
Nicolas Jackson telah kembali dari Piala Afrika 2023 dan sudah merumput ketika Chelsea kalah lawan Wolves.
Prediksi Susunan Pemain Aston Villa vs Chelsea
Aston Villa (4-2-3-1): Emiliano Martinez; Matty Casch, Diego Carlos, Clement Lenglet, Alex Moreno; Douglas Luiz, Boubacar Kamara; Moussa Diaby, Youri Tielemans, John McGinn; Ollie Watkins.
Pelatih: Unai Emery
Chelsea (4-2-3-1): Djordje Petrovic; Malo Gusto, Thiago Silva, Benoit Badiashile, Ben Chilwell; Moises Caicedo, Enzo Fernandez; Noni Madueke, Cole Palmer, Mykhailo Mudryk; Nicolas Jackson.
Pelatih: Mauricio Pochettino
Head to Head Aston Villa vs Chelsea
- 26/1/2024 Chelsea 0-0 Aston Villa
- 24/9/2023: Chelsea 0-1 Aston Villa
- 1/4/2023: Chelsea 0-2 Aston Villa
- 16/10/2022: Aston Villa 0-2 Chelsea
- 26/12/2021: Aston Villa 1-3 Chelsea
Prediksi Skor Aston Villa vs Chelsea
Tuan rumah Aston Villa lebih diunggulkan untuk meraih kemenangan. Selain faktor tuan rumah, Aston Villa juga diuntungkan dengan performa Chelsea yang menurun.
Prediksi:
- Aston Villa 1-0 Chelsea
- Aston Villa 2-1 Chelsea
- Aston Villa 2-0 Chelsea