Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Erick Thohir Pertimbangkan Tawaran Masuk Bursa Ketua Umum PSSI

Menteri BUMN Erick Thohir tak menutup kesempatan untuk maju sebagai calon Ketua Umum PSSI. Banyak pihak yang mendukung Erick Thohir.
Tangkapan layar - Menteri BUMN Erick Thohir saat menghadiri Muktamar Muhammadiyah di Solo, Kamis (17/11/2022. JIBI/Bisnis-Nancy Junita
Tangkapan layar - Menteri BUMN Erick Thohir saat menghadiri Muktamar Muhammadiyah di Solo, Kamis (17/11/2022. JIBI/Bisnis-Nancy Junita

Bisnis.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir tak menutup kesempatan untuk maju sebagai calon Ketua Umum PSSI. Banyak pihak yang menyebut Erick Thohir layak menjadi orang nomor satu di federasi sepak bola Indonesia.

Erick Thohir menyatakan akan mempertimbangkan usulan sejumlah pihak yang mendorong dirinya untuk maju dalam bursa pencalonan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI).

Meski begitu, Erick menegaskan bahwa dirinya akan mempertimbangkan usulan tersebut apabila mendapat banyak dukungan dari para voters alias pemegang hak suara di PSSI.

"Kalau (dukungan) voters kami akan perhitungkan. Jangan saya melakukan sesuatu tapi tidak dapat dukungan, buat apa? Kalau kita mau tapi tidak didukung buat apa? Ya sama saja mimpi di siang bolong," kata Erick Thohir dilansir dari Antara.

Erick mengatakan, dirinya mau maju sebagai kandidat calon Ketua Umum PSSI. Akan tetapi, mantan pemilik Inter Milan itu punya sejumlah persyaratan.

"Kalau didukung, saya akan pikirkan. Tapi harus dengan kebersamaan, jangan saling menyalahkan antarsuporter, klub, PSSI. Ini mesti jadi kesatuan," ujar Erick.

Erick juga sepakat untuk melakukan transformasi total terhadap ekosistem pesepakbolaan Indonesia.

Hal itu, lanjut Erick, adalah demi meningkatkan prestasi timnas Indonesia, perbaikan liga, dan suporter di Tanah Air.

"Ini harus transformasi total. Saya sudah bilang harus bongkar total. Bongkar total bukan berarti saya menyalahkan siapapun. Semua Ketua Umum PSSI pasti ada bagusnya tinggal mau tidak menyatukan barisan untuk mempunyai mimpi yang lebih besar. Timnas lebih baik, liga yang lebih baik, tidak terjadi tawuran suporter, fasilitas olahraga yang lebih baik, dan Piala Dunia 2040," Erick menambahkan.

Nama Erick Thohir mendadak kembali muncul diperbincangkan karena dianggap pantas menjabat sebagai Ketua Umum PSSI, menggantikan Mochamad Iriawan.

Mochamad Iriawan menuai keraguan publik terutama setelah Tragedi Kanjuruhan. Lembaga Indikator Politik Indonesia (IPI) pada November bahkan merilis hasil survei yang menemukan mayoritas responden menginginkan agar Erick Thohir menjadi Ketua Umum PSSI.

Berdasarkan survei yang dilakukan kepada 1.220 responden itu, Erick memimpin perolehan angka dengan 24,1 persen.

Sejumlah klub hingga pengamat sepak bola juga turut mendukung Erick maju dalam bursa pencalonan ketua umum PSSI karena dianggap berpengalaman di dunia olahraga.

Selain pernah menjabat Presiden Inter Milan, dia juga menjadi utusan Presiden Joko Widodo untuk menemui Presiden FIFA Gianni Infantino untuk membicarakan soal sepak bola Indonesia yang dilanda tragedi Kanjuruhan.

Kongres Luar Biasa (KLB) pemilihan ketua umum PSSI akan berlangsung pada 16 Februari 2023 dengan pemilik suara adalah anggota PSSI.

Erick maupun nama-nama lain yang ingin bersaing dalam KLB Pemilihan PSSI harus mengajukan diri atau dicalonkan oleh voters.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper