Bisnis.com, SOLO - Matchday kedua Grup C Piala Dunia 2022 akan mempertemukan Polandia kontra Arab Saudi pada Sabtu (26/11/2022). Laga ini dijadwalkan kick-off pada pukul 20.00 di Stadion Education City.
Green Falcons membuat kejutan di laga pertamanya karena berhasil mengalahkan Argentina yang dikepalai oleh Lionel Messi.
Tim tersebut menjegal Argentina dengan skor 2-1 melalui tendangan Saleh Al Shehri ('48) dan Salem Al-Dawsari ('53).
Sabtu ini, Arab Saudi akan menantang Polandia untuk bertahan di Grup C. Untuk diketahui, Arab Saudi sudah mengantongi 3 poin.
Sedangkan Polandia berada di peringkat kedua klasemen dengan 1 poin. Tim ini sebelumnya mendapat hasil imbang tanpa gol saat melawan Meksiko di matchday pertama.
Prediksi susunan pemain
Polandia (4-1-4-1)
Wojciech Szczesny; Bartosz Bereszynski, Jakub Kiwior, Kamil Glik, Matty Cash; Grzegorz Krychowiak; Nicola Zalewski, Sebastian Szymanski, Piotr Zielinski, Jakub Kaminski; Robert Lewandowski.
Baca Juga
Arab Saudi (4-1-4-1)
Mohammed Al-Owais; Mohammed Al-Breik, Ali Al-Bulaihi, Hassan Al-Tambakti, Saud Abdulhamid; Abdulellah Al-Malki; Nasser Al-Dawsari, Mohamed Kanno, Nawaf Al-Abed, Firas Al-Buraikan; Saleh Al-Shehri.
Statistik
Polandia sudah empat kali bertemu Arab Saudi dengan kemenangan penuh dan 7 gol. Sedangkan Arab Saudi menghasilkan 2 gol dengan kemenangan 0.
Prediksi Skor
Menilik 5 pertandingan terakhir, The Eagles setidaknya mencetakkan 1 angka di kandang lawan. Sisanya kalah 0-2 melawan Belanda dan draw saat bertemu Meksiko.
Arab Saudi rata-rata mencetakkan 1 skor di 5 pertandingan terakhirnya dan sisanya draw. Terakhir, Green Falcons berhasil mengungguli Argentina dengan skor 2-0.
Prediksi skor akhir Polandia 1-1 Arab Saudi.