Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Christiano Ronaldo Dapat 2 Sanksi karena 'Ngambek' di Laga MU vs Tottenham

Ronaldo mendapat sanksi tegas dari Manchester United setelah ngeloyor masuk ke ruang ganti saat pertandingan masih berlangsung.
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo
Pemain Manchester United, Cristiano Ronaldo

Bisnis.com, SOLO - Christiano Ronaldo mendapat 2 sanksi dari Manchester United karena ulahnya.

Ronaldo tiba-tiba masuk ke ruang ganti saat timnya masih bermain melawan Tottenham Hotspur pada Kamis (21/10/2022) dini hari.

Ia pergi ke ruang ganti pada menit ke-89 karena tak kunjung dimainkan oleh manajer Manchester United, Erik ten Hag.

Akibatnya, ia mendapat dua sanksi tegas yakni tak akan bermain melawan Chelsea pada akhir pekan ini. Ronaldo juga diharuskan berlatih sendiri karena ulahnya tersebut.

"Cristiano Ronaldo tidak akan menjadi bagian dari skuad Manchester United untuk pertandingan Sabtu (22 Oktober 2022) ini melawan Chelsea. Anggota skuad lainnya sepenuhnya fokus untuk mempersiapkan pertandingan itu," kata pernyataan resmi Manchester United.

Sebelumnya, Erik ten Hag mengaku tak memperhatikan aksi Ronaldo karena ia fokus pada pertandingan.

"Saya tidak memperhatikan tindakan Ronaldo, saya akan urus hal itu besok. Saya ingin mempertahankan fokus tim," ujar Erik ten Hag.

Ini bukan kali pertama Ronaldo meninggalkan pertandingan lebih cepat. Sebelumnya, pada Agustus lalu, Ronaldo bahkan meninggalkan stadion saat laga Manchester United vs Rayo Vallecano baru menyelesaikan babak pertama.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper