Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Madura United, Achsanul Qosasi, memberi komentar terkait kunjungan Presiden FIFA Gianni Infantino ke Indonesia.
Presiden FIFA, Gianni Infantino, berkunjung ke Indonesia pada Selasa (18/10/2022). Dalam agenda kunjungannya, Gianni Infantino dan rombongan FIFA bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta.
Setelah itu, Gianni Infantino menyambangi Kantor PSSI yang terletak di GBK Arena, Jakarta.
Kunjungan Gianni Infantino ke Indonesia dalam rangka transformasi sepak bola Tanah Air pasca tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober lalu.
Meski begitu, kunjungan FIFA ke Indonesia mendapat respons negatif di media sosial.
Kegiatan FIFA yang menggelar fun football dengan PSSI menuai kritik karena dinilai tak menunjukkan empati terhadap korban tragedi Kanjuruhan.
Baca Juga
Apalagi, dalam foto yang diunggah ke media sosial PSSI, tampak Gianni Infantino dan petinggi federasi tertawa lepas saat bermain sepak bola.
Hal ini juga menjadi perhatian dari Presiden Madura United, Achsanul Qosasi. Dalam akun Twitter pribadinya, Achsanul meminta FIFA untuk segera angkat kaki dari Indonesia.
"Silakan segera pergi FIFA, jangan lama-lama di Indonesia. Caramu lebih tak elok dalam berempati," ujar Achsanul Qosasi.
Kalimat senada sempat diunggah ke akun Instagram Achsanul Qosasi, namun dari penelusuran tim Bisnis.com, unggahan tersebut telah dihapus.
Tak hanya Achsanul yang mengkritik kegiatan FIFA di Indonesia. Netizen pun menyebut apa yang dilakukan Gianni Infantino dan kolega tak tepat waktu.