Lini Belakang dan Head to Head
3. Lini Belakang Solid
Bayern Munchen hanya kemasukan lima gol dalam enam pertandingan Bundesliga, dengan mencatat empat clean sheet di semua ajang. Mereka juga memenangkan banyak duel perebutan bola di Bundesliga. Ini salah satu alasan mengapa kiper Manuel Neuer hanya menghadapi 16 tembakan ke gawangnya.
Matthijs de Ligt dan Lucas Hernandez menjadi duet yang semakin stabil dengan bek Benjamin Pavard dan Alphonso Davies di kanan dan kiri. Di depan pertahanan ada Joshua Kimmich dan Marcel Sabitzer yang menjadi batu karang untuk meredam serangan dari lini tengah.
4. Head to Head
Setiap Bayern Munchen vs Barcelona akan terjadi, memori kemenangan 8-2 selalu menghantui Blaugrana. Itu hanya satu dari sejumah hasil bagus Bayern Munchen lawan Barcelona. Bayern memiliki rapor bagus dalam head to head lawan Barcelona.
Bayern Munchen menang sembilan kali lawan Barcelona. Sedangkan klub asal Catalan itu hanya meraih dua kemenangan dengan dua laga lainnya berakhir imbang. Bahkan, Bayern Munchen memenangkan enam dari tujuh pertandingan terakhir lawan Barcelona. Barcelona hanya menang dua kali dan kemenangan itu tidak pernah terjadi di kandang Bayern.