Bisnis.com, BANDUNG - Persib Bandung kini terus berbenah dengan terus memburu pemain untuk mengisi slot yang ditinggalkan.
Hal tersebut dilakukan lantaran Persib enggan menjadi langganan runner up di setiap kompetisi seperti di Piala Menpora dan Liga 1 Indonesia 2021/2022 lalu.
Selain berbenah urusan amunisi pemain, manajemen Persib pun kini masih membuka keran sponsorship.
Direktur Persib, Teddy Tjahjono memastikan musim ini akan ada sponsor baru untuk tim Maung Bandung yang akan menambah bahan bakar tim jelang Turnamen Pramusim dan Liga 1 Indonesia 2022/2023 mendatang.
"Sponsorship masih berjalan, ada [masuk sponsor baru]," kata Teddy, di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Selasa (24/5/2022).
Meski demikian, Teddy enggan membocorkan siapa yang akan menjadi sponor Persib baru ini. Namun, Teddy mengisyaratkan untuk masalah finansial, Persib masih akan menjadi salah satu tim dengan kesehatan keuangan yang baik di Indonesia.
"Tunggu saja," jelas dia.
Untuk diketahui, Persib Bandung musim lalu disokong oleh 11 sponsor. Yakni Indofood, PermataBank Syariah, Intersport Soccer, Kopi ABC, Telkomsel, Mobil Pom Mikro, Halodoc, Indaco Warna Dunia, Panther Energy Drink, Didimax, dan Sportama.
Sementara itu, Persib juga memastikan masih belum menghentikan perburuan pemainnya. Beberapa slot masih belum terisi, salah satunya adalah pemain Asia.
Rencananya, Persib akan memperkenalkan skuad tim yang utuh untuk mengarungi Liga 1 Indonesia menjelang liga bergulir.
"Launching tergantung jadwal liganya, kemungkinan setelah Piala Presiden," jelasnya.