Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Liverpool vs Manchester United, Head to Head, Preview, Susunan Pemain

Berikut prediksi skor pertandingan Liverpool vs Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris dini hari nanti.
Striker Liverpool Mohamed Salah/Antara/Reuters
Striker Liverpool Mohamed Salah/Antara/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut prediksi skor pertandingan Liverpool vs Manchester United dalam lanjutan Liga Inggris dini hari nanti.

Jadwal Liverpool vs Manchester United dalam pekan ke-30 Liga Inggris di Stadion Anfield bakal bergulir pada Rabu (20/4/2022) pukul 02.00 WIB.

Liverpool sedang dalam tren positif usai menyegel tempat di final Piala FA berkat kemenangan 3-2 atas Manchester City pada Sabtu (16/4/2022).

Di tempat lain, Manchester United juga meraup kemenangan dengan skor yang sama ketika menjamu Norwich City.

Liverpool berpeluang mengakuisisi posisi puncak klasemen dari Manchester City, setidaknya dalam 24 jam, jika mampu menang lawan Manchester United. Manchester City, yang unggul satu poin di depan Liverpool, baru akan bermain pada Kamis (21/4/2022) dini hari.

"Ini pertandingan besar, dua tim terbesar dunia menurut saya," kata Jurgen Klopp, pelatih Liverpool, dikutip laman resmi klub.

"Ini adalah pertandingan besar untuk kedua tim. Kedua tim sedang berjuang untuk berada di Liga Champions tahun depan atau lebih dari itu, kita akan lihat. Yang jelas ini laga berat," ucap pelatih asal Jerman itu.

Manchester United punya motivasi lain daripada Liverpool. Tim besutan Ralf Rangnick justru sedang tertatih-tatih menembus empat besar demi mengamankan tiket ke Liga Champions musim depan.

Setan Merah kini berada di peringkat lima klasemen dengan 54 poin, tertinggal tiga angka dari Tottenham Hotspur yang satu anak tangga di atas mereka.

"Kami akan melakukan perjalanan ke sana dan berusaha mendapat tiga poin. Ini tentang situasi kami dan setelah hasil pekan lalu, kami masih dalam pertarungan peringkat empat tapi untuk tetap di sana, kami harus memenangi hampir semua laga, dimulai besok," tutur Ralf Rangnick.

"Meski mungkin kami underdog untuk sebagian besar orang, kami tahu jika kami meningkatkan level, jika kami main di level top, kami memiliki kans mendapat tiga poin di sana dan ini akan menjadi ambisi kami," katanya.

Namun dari total pertemuan kedua tim di Liga Inggris, Manchester United boleh berbangga.

Dari 177 pertandingan di Liga Inggris, Setan Merah mengantongi 68 kemenangan, berbanding 59 kemenangan milik Liverpool. Sisa 50 laga lainnya berakhir dengan imbang.

Head to Head Liverpool vs Manchester United

24/10/2021 Manchester United 0-5 Liverpool
13/05/2021 Manchester United 2-4 Liverpool
24/01/2021 Manchester United 3-2 Liverpool
17/01/2021 Liverpool 0-0 Manchester United
19/01/2020 Liverpool 2-0 Manchester United

Kondisi Terkini Liverpool vs Manchester United

Liverpool: Jurgen Klopp memiliki skuad yang fit dan tidak memiliki tambahan pemain cedera ketika kedatangan Manchester United.

Diogo Jota awalnya dikhawatirkan absen pada semifinal Piala FA, ternyata fit dan main sebagai pengganti di Wembley.

Jordan Henderson berpeluang melakoni penampilan ke-400 di liga jika diturunkan lawan Setan Merah.

Dia juga diharapkan kembali mengisi tempatnya di lini tengah menggser Naby Keita. Sementara Roberto Firmino berpeluang diturunkan lagi, bersama Sadio Mane dan Mohamed Salah di barisan depan.

Manchester United: Setan Merah akan melakukan perjalanan singkat ke Merseyside tanpa lima pemain, Edinson Cavani, Scott McTominay, Luke Shaw, dan Raphael Varane.

Ralf Rangnick memberikan kabar positif mengenai Bruno Fernandes usai mengalami kecelakaan mobil. Gelandang asal Portugal itu tak mengalami luka serius dan siap diturunkan melawan Liverpool.

Megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo, yang baru saja membagikan kabar duka terkait meninggalnya salah satu putranya diragukan tampil melawan Liverpool.

Prediksi Susunan Pemain

Liverpool (4-3-3): Alisson Becker; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Thiago Alcantara; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Sadio Mane
Pelatih: Jurgen Klopp

Manchester United (4-2-3-1): David De Gea; Aaron Wan-Bissaka, Victor Lindelof, Harry Maguire, Alex Telles; Nemanja Matic, Paul Pogba; Anthony Elanga, Bruno Fernandes, Jadon Sancho; Cristiano Ronaldo
Pelatih: Ralf Rangnick

Prediksi Pertandingan Liverpool vs Manchester United

Duel kedua tim diprediksi bakal berlangsung sengit. Meski The Reds berhasil meraih kemenangan telak 5-0 di Old Trafford pada pertemuan putaran pertama, tetapi hasil itu tidak bisa menjadi patokan.

Manchester United yang kini ditangani Ralf Rangnick bukan tim yang sama dengan saat itu. Hal itu juga sudah diantisipasi Jurgen Klopp yang memiliki hubungan baik dengan bos Setan Merah itu.

Namun, dengan melihat performa kedua tim baru-baru ini dan kondisi terkini mereka, Liverpool lebih difavoritkan untuk bisa memetik kemenangan dengan skor 3-2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper