Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyatakan telah menganalisa kekuatan Singapura yang akan menjadi lawan timnya dalam semifinal Piala AFF 2020 Rabu (22/12/2021) di National Stadium.
Shin pun menilai status pasukan Singa sebagai tuan rumah akan menjadi kelebihan tersendiri.
Dalam konferensi pers menjelang laga itu, Tae-yong menyatakan menonton langsung laga terakhir Timnas Singapura melawan Thailand di Grup A. Dia juga menyaksikan video pertandingan anak asuh Tatsuma Yoshida pada laga kontra Filipina dan Myanmar.
Kesimpulannya, Tae-yong menilai Singapura sebagai tim yang sangat bagus baik itu dalam menyerang maupun bertahan.
"Saya menilai Singapura sebagai tim yang bagus. Apalagi, ketika mereka menghadapi Myanmar dan Filipina," ujar Tae-yong. "Pertandingan nanti akan sulit. Singapura punya pemain bertahan dan menyerang yang sama baiknya."
Pelatih asal Korea Selatan itu pun menyatakan bahwa status Singapura sebagai tuan rumah akan menjadi keuntungan tersendiri. Pasalnya, mereka dipastikan akan mendapatkan lebih banyak dukungan di dalam stadion.
Baca Juga
"Besok adalah pertandingan leg pertama semifinal. Lawan kami Singapura, tuan rumah. Singapura punya kelebihan dan lebih unggul karena mereka tuan rumah. Pastinya kami akan mempersiapkan diri dengan baik lebih daripada pertandingan sebelumnya," ujarnya..
Karena itu, Shin Tae-yong mewanti-wanti anak asuhnya untuk tetap fokus sepanjang 90 menit. Timnas Indonesia tak boleh lengah sedikit pun pada laga besok.
"Kami tidak boleh lengah karena tim yang bagus jadi satu persen tidak boleh lengah. Pasti saya sampaikan untuk tetap fokus karena lawan tim yang bagus," kata dia.
Soal capaian Timnas Indonesia yang melaju ke semifinal meskipun sempat dianggap remeh, Tae-yong pun menyatakan puas. Dia menilai hal itu terjadi karena Witan Sulaeman cs bisa mengikuti rencana permainan yang telah dia persiapkan.
"Para pemain sudah mengikuti rencana dan instruksi kami dengan baik sejauh ini. Saya sangat senang karena kami berhasil menempati puncak klasemen," kata dia.
Timnas Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF 2020 sebagai juara Grup B. Skuad Merah Putih menundukkan Kamboja, Laos dan Malaysia serta bermain imbang dengan Vietnam.
Witan Sulaeman cs sebenarnya memiliki perolehan angka yang sama dengan Vietnam, akan tetapi mereka unggul dalam hal produktivitas gol. Timnas Indonesia bahkan tercatat sebagai tim paling produktif di babak penyisihan grup dengan mencetak 13 gol.
Witan sendiri berkontribusi besar dalam lolosnya Timnas Indonesia ke semifinal. Dia tercatat telah mencetak satu gol dan dua assist pada babak penyisihan Grup B. Pemain yang kini merumput bersama klub Polandia Lechia Gdansk itu juga tak tergantikan. Shin Tae-yong selalu memasang Witan sejak awal pertandingan di empat pertandingan.
Sementara Singapura lolos ke semifinal dengan status runner-up Grup A. Pada partai terakhir penyisihan, mereka sempat dikalahkan Thailand 0-2.
Laga semifinal Piala AFF 2020 akan berlangsung dalam dua laga. Laga pertama akan berlangsung pada Rabu, 22 Desember 2021 dan laga kedua digelar tiga hari berselang. Laga Singapura vs Indonesia akan berlangsung pada pukul 19.30 WIB dan disiarkan secara langsung oleh iNews, RCTI dan ChampionsTV1.