Bisnis.com, JAKARTA – Putaran final Piala Eropa (Euro) 2020 telah menggelar empat pertandingan matchday pertama Grup A dan Grup B. Sesuai dengan prediksi, Italia sebagai tim favorit di Grup A berhasil memetik kemenangan, demikian pula halnya Belgia sebagai favorit di Grup B meraup poin penuh.
Rangkaian pertandingan berlanjut pada Minggu (13/6/2021) malam WIB dan hingga Senin (14/6/2021) akan digelar tiga pertandingan yakni (dalam WIB):
20.00 Inggris vs Kroasia (Grup D, Stadion Wembley, London, Inggris)
23.00 Austria vs Makedonia Utara (Grup C, Arena Nationala, Bukarest, Rumania)
Senin, 14 Juni:
02.00 Belanda vs Ukraina (Grup C, Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Belanda)
Untuk mengetahui secara lengkap jadwal pertandingan dan siaran langsungnya, silakan klik di sini.
Untuk mengetahui daftar nama pemain seluruh tim peserta putaran final Euro 2020, sila klik di sini.
Pertandingan Inggris versus Kroasia bisa disebut sebagai penentuan juara Grup D. Kekuatan kedua tim tersrebut berada di atas dua kontestan Grup D lainnya yakni Skortlandia dan Republik Cheska.
Begitu pula dengan Belanda versus Ukraina, ini merupakan pertemuan kandidat juara Grup C dengan Austria sebagai kuda hitam yang layak diprediksi mampu memforsir finis sebagai runner-up.
Sementara itu, Makedonia Utara agaknya akan berusaha mencuri poin dari Austria untuk setidaknya jangan terlalu senjang poin yang diraih meski berada di dasar klasemen agaknya sangt mungkin bagi Igor Angelovski, meski ada nama dengan sejarah dengan nama hebat di lini depan mereka, Goran Pandev, mantan penyerang Lazio, Inter Milan, dan Napoli.