Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Semifinal Piala Menpora 2021: Melihat Kiprah Ciamik Kiper Hilman Syah Bersama PSM

Kiper PSM, Hilaman Syah di Piala Menpora mampu membuat 12 kali penyelamatan, di bawah kiper Barito Putera, Muhammad Riyandi dan kiper Persela Lamongan, Dwi Kuswanto sebagai dua kiper dengan angka penyelamatan tertinggi.
Penjaga gawang Hilman Syah/Liga Indonesia
Penjaga gawang Hilman Syah/Liga Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - PSM Makassar sukses membuat kejutan di ajang Piala Menpora dengan mampu menembus babak semifinal. Prestasi tersebut diluar dugaan banyak pihak mengingat PSM Makassar berangkat ke Piala Menpora 2021 bermaterikan full pemain lokal.

Selain itu ada sosok pemain PSM Makassar yang banyak mendapat sorotan berkat penampilan apiknya yaitu penjaga gawang Hilman Syah.
Kiper berusia 23 tahun itu mampu menunjukkan performa yang cukup bagus, menggantikan kiper sebelumnya, Miswar Saputra yang memilih hijrah ke PSS Sleman.

Sepanjang babak penyisihan hingga 8 besar, pemain kelahiran 25 Mei 1997 selalu menjadi pilihan utama di bawah mistar gawang PSM Makassar. Dia tercatat satu dari tiga kiper yang memiliki angka top save yang cukup tinggi.

Hilaman Syah mampu membuat 12 kali penyelamatan, di bawah kiper Barito Putera, Muhammad Riyandi dan kiper Persela Lamongan, Dwi Kuswanto sebagai dua kiper dengan angka penyelamatan tertinggi.

Selain itu Hilman Syah juga membuat 1 kali clearances dan 15 kali interception. Menanggapi penampilan apik penjaga gawangnya, pelatih PSM, Syamsuddin Batolla menyebut Hilman Syah sebagai kiper muda yang memiliki kualitas bagus.

Hal itu berkaca dari keberhasilan Hilman Syah menjadi pahlawan PSM Makassar saat menjalani adu penalti melawan PSIS Semarang di babak perempat final, Jumat (9/4) lalu. Dia sukses membendung dua tendangan penalti pemain PSIS Semarang dan mengantar PSM Makassar melaju ke semifinal Piala Menpora.

Menurut Syamsuddin, penampilan apik Hilman Syah mampu mengangkat mental pemain lainnya terutama saat menjalani babak adu penalti. “Hilman salah satu kiper yang bagus. Hilman memiliki percaya diri dan dia bisa baca kemana arah penendang,” ujar Syamsuddin.

“Apalagi saat adu penalti kemarin sehingga dia bisa gagalkan dua kali tendangan penalti. Itu mengangkat mental pemain kami yang belum menendang,” imbuhnya.

Pada babak semifinal Kamis (15/4) mendatang, PSM Makassar bakal menjalani laga revans dengan Persija Jakarta. Hilman Syah diharapkan mampu menjaga konsistensi permainan terbaiknya saat melawan Persija Jakarta pada dua leg laga semifinal guna mengulang hasil manis di babak penyisihan Grup B menang dengan skor 2-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Liga Indonesia
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper