Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pebalap Sepeda Tadej Pogacar Juara Tour de France 2020

Tadej Pogacar tampil sebagai juara Tour de France 2020 setelah mempertahankan kaus kuningnya pada etape ke-21 yang berakhir pada Senin (21/9/2020) dini hari WIB.
Pebalap asal Slovenia Tadej Pogacar tampil sebagai juara Tour de France pada Senin (21/9/2020) dini hari WIB./Antara/Reuters
Pebalap asal Slovenia Tadej Pogacar tampil sebagai juara Tour de France pada Senin (21/9/2020) dini hari WIB./Antara/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Pebalap sepeda asal Slovenia Tadej Pogacar tampil sebagai juara Tour de France 2020 setelah mempertahankan kaus kuningnya pada etape ke-21 dari Mantes-la-Jolie hingga Paris Champs-Elysees, Paris, Prancis, pada Senin (21/9/2020) dini hari WIB.

Ketika Sam Bennett memenangi etape terakhir itu, Minggu sepenuhnya menjadi hari milik pebalap tim UAE Emirates Pogacar. Dia merayakan ulang tahun ke-22 pada Senin, dan menjadi pebalap sepeda termuda yang menjuarai ajang bergengsi itu sejak Henri Cornet melakukannya pada 1904.

Dengan catatan waktu total 87 jam 20 menit 05 detik, Pogacar juga merupakan pebalap Slovenia pertama yang menjuarai Tour de France.

Pogacar, yang merebut kaus kuning dari Primoz Roglic, juga berasal dari Slovenia, melalui penampilan gemilang dalam time trial pada Sabtu (19/9/2020), juga memenangi kaus putih sebagai pebalap di bawah 25 tahun terbaik serta kaus polkadot sebagai raja tanjakan.

Roglic mengakhiri kompetisi dengan menduduki peringkat kedua, tertinggal 59 detik, sedangkan Richie Portre di peringkat ketiga dengan terpaut 3 menit 30 detik.

"Ini perasaan yang luar biasa, berdiri di sini, di Paris, di podium. Ini merupakan 3 pekan yang luar biasa, perjalanan yang luar biasa," kata Pogacar.

"Saya ingin berterima kasih kepada semua yang telah mewujudkannya. Ini 3 pekan yang tidak dapat dilupakan di jalan-jalan Prancis dengan penonton yang luar biasa. Saya tidak dapat menemukan kata-kata untuk mengekspresikan perasaan saya," tambahnya.

Keberhasilan Pogacar dan Roglic untuk mengakhiri kompetisi dengan menduduki peringkat pertama dan kedua juga menjadi untuk pertama kalinya dua pebalap dari satu negara finis di posisi tersebut pada Tour de France, setelah dua pebalap Britania Bradley Wiggins dan Chris Froome melakukannya pada 2012.

Pogacar juga memenangi tiga etape dalam salah satu penampilan paling brilian sepanjang sejarah Tour de France, untuk membuat tim Jumbo-Visma yang diperkuat Roglic harus menelan pil pahit.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara/Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper