Bisnis.com, JAKARTA – Klub Serie A Italia AS Roma tengah berupaya mendatangkan Moise Kean dari tim Liga Primer Inggris Everton, dengan kesepakatan pinjaman dengan opsi untuk membeli seharga 20 juta hingga 22 juta euro.
Menurut Calciomercato.com yang dikutip Football Italia pada Rabu (20/5/2020), agen pemain kondang Mino Raiola secara pribadi memperantarai transfer antara kedua klub.
Kean baru berusia 20 tahun dan dia berjuang untuk membuat dampak positif di Everton setelah transfer 27,5 juta euro plus bonus dari Juventus pada jendela transfer musim panas lalu.
Dia sangat ingin kembali ke Serie A dan Roma menjadi favorit, sebagian karena persahabatan yang kuat dengan Nicolò Zaniolom gelandang serang tim ibu kota Italia tersebut.
Muncul informasi bahwa proposal tersebut adalah untuk pinjaman berbayar dengan durasi 1 atau 2 tahun, dengan opsi untuk membeli seharga 20 juta sampai 22 juta euro.
Kean membuat 26 penampilan dalam pertandingan kompetitif untuk The Toffees, julukan Everton, dengan menyumbang satu gol dan dua assist.
Sebenarnya kabar terakhir mengenai Kean di Everton tidaklah bagus. Pada akhir bulan lalu dia didenda klub Liga Primer itu sebesar gaji 2 pekan akibat membuat pesta di kediamannya ketika pandemi corona masih menerpa dan Inggris memberlakukan lockdown.
Dia lantas mem-posting klip di Instagram tentang dirinya yang berolahraga dengan tulisan: "Jika Anda tidak tahu saya, jangan menilai saya. Ketahuilah bahwa saya sedang bekerja."
Kean bukan orang baru dalam perilaku buruk. Dia disingkirkan sementara dari Timnas Italia yang bertarung di Kejuaraan Eropa U-21 karena beberapa kali terlambat datang ke sesi latihan.
Pemain berdarah Pantai Gading itu memiliki tiga caps dengan mencetak dua gol bersama Timnas Italia di level senior.