Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mantan Pesepakbola Liverpool, Kenny Dalglish Positif Virus Corona

Mantan penyerang internasional Skotlandia berusia 69 tahun itu kini dirawat di rumah sakit pada Rabu untuk perawatan infeksi yang memerlukan antibiotik intravena.
Foto Arsip: Kenny Dalglish/Antara.
Foto Arsip: Kenny Dalglish/Antara.

Bisnis.com, JAKARTA - Kenny Dalglish, mantan pesepakbola Liverpool asal Skotlandia, dikabarkan positif terjangkit virus corona atau Covid-19, kendati tak menunjukkan gejala pandemi itu.

Mantan penyerang internasional Skotlandia berusia 69 tahun itu kini dirawat di rumah sakit pada Rabu untuk perawatan infeksi yang memerlukan antibiotik intravena.

"Dia kemudian dites untuk Covid-19 meskipun sebelumnya tidak menunjukkan gejala penyakit," kata keluarganya dalam sebuah pernyataan, seperti dilansir Antara, Sabtu (11/4/2020).

Sebelum dirawat di RS, pesepakbola yang mengawali karirnya di Celtic itu secara sukarela mengisolasi diri lebih lama dari periode yang disarankan bersama keluarganya.

"Tanpa diduga, hasil tes positif tetapi dia tetap tanpa gejala."

Dalglish memenangkan gelar Liga Skotlandia dengan Celtic sebagai pemain pada empat musim sebelum bergabung dengan Liverpool pada tahun 1977.

Di Anfield, ia merebut delapan gelar Liga Inggris, tiga Piala FA dan tiga Piala Eropa selama 13 tahun sebagai pemain dan dalam dua musim manajerial.

Dalam karier bermainnya di Liverpool, ia mencetak 172 gol dalam 515 pertandingan.

Selain itu perannya dalam era emas Liverpool di tahun 1970-an dan 1980-an, Dalglish menerima pujian untuk mendukung keluarga korban setelah 96 penggemar meninggal dalam bencana stadion Hillsborough 1989.

Dia juga melanjutkan kariernya untuk melatih Blackburn Rovers dan membawa klub itu meraih gelar Liga Premier pada tahun 1995.

Dalglish, yang juga membuat lebih dari 100 penampilan internasional untuk Skotlandia, dianugerahi gelar kebangsawanan oleh Ratu Elizabeth II pada tahun 2018.

"Kenny ingin mengambil kesempatan ini untuk mengucapkan terima kasih kepada staf NHS yang brilian, yang dedikasinya, keberanian dan pengorbanannya harus menjadi fokus perhatian bangsa pada waktu yang luar biasa ini," tambah pernyataan keluarga pada hari Jumat.

Virus corona telah merenggut nyawa hampir 9.000 orang di Inggris, sementara jumlah kasus yang dikonfirmasi di negara itu naik pada hari Jumat mendekati 74.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper