Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Persik Tekuk Persita 3-2, Raih Juara Liga 2. Ini Videonya

Persik Kediri mengalahkan Persita 3-2 di partai final, sehingga meraih gelar Juara Liga 2 musim 2019 pada laga penutup Liga 2  hari ini Senin (25/11/2019). Ini videonya.
Live Timeline

Bisnis.com, JAKARTA - Persik Kediri mengalahkan Persita 3-2 di partai final, sehingga meraih gelar Juara Liga 2 musim 2019 pada laga penutup Liga 2  hari ini Senin (25/11/2019).

Gol penentu kemenangan Persik tecipta pada menit-menit terakhir pertandingan oleh gol Wimba Sutan menit 90+1, setelah pada babak pertama berakhir imbang 2-2.

Persik sudah unggul 2-0 15 menit pertama melalui gol Prahalabenta menit 10 dan Sandrian menit 13.  Persita menyamakan skor dengan dua gol yang diciptakan M.Roby menit 23 dan Sirvi Arfani menit 37. Simak kronologi kelima gol pertandingan Persita vs Persik tersebut di bawah.

Persik dan Persita sudah memastikan promosi ke Liga 1 ditemani Persiraja Banda Aceh yang dalam pertandingan play off mengalahkan Sriwijaya FC 1-0.

Jadwal pertandingan Liga-indonesia.id menyebutkan laga final Liga 2 antara Persita Tangerang vs Persik  Kediri tersebut digelar di markas Bali United, Stadion I Wayan Dipta Kabupaten Gianyar Bali dengan jadwal kick off pukul 19.00 WIB. 

Laga final Persita vs Persik tersebut disiarkan langsung oleh TV One, tonton cuplikan streamingnya dari Yootube sportOne di atas.

Pertemuan terakhir Persita vs Persik berlangsung pada babak delapan besar Grup B tanggal 14 November 2019. Pertandingan dimenangi Persik.  

Persita dan Persik lolos ke partai final setelah mengalahkan lawan-lawannya. Uniknya kedua tim itu lolos  melalui Adu penalti.
Persita melaju ke final dengan mengalahkan Sriwijaya FC 3-2 melalui drama penalti.

Sementara itu Persik menang adu penalti 5-4 atas Persiraja di semifinal. Laga Persita vs Persi sangat representatif karena kedua tim mewakili wilayah masing-masing. Persita Tangerang mewakili Wilayah Barat, sedangkan Persik Kediri mewakili Wilayah Timur.

Siapakah yang menjadi juara Liga 2 musim 2019? Simak pertandingannya di sini.

21:58 WIB
Pemain Terbaik Liga 2

Selain meraih titel Juara Liga 2 musim 2019, Persik Kediri mendapat tambahan penghargaan Pemain Terbaik Liga 2 yang dianugerahkan kepada gelandang petarung Persik Kediri Taufiq Febrianto.

21:00 WIB
Babak II

Gol Persik pada menit 91 atau dua menit menjelang pertandingan usai-ketika babak babak kedua mendapat tambahan waktu 3 menit- membuat Persita sulit mencari gol balasan.

Pertandingan pun berakhir dengan skor 3-2 untuk keunggulan Persik Kediri.

GOOOL Menit 90+1: Sontekan Wimba Sutan memanfaatkan bola muntah dari pemain belakang Persita, menggetarkan jala gawang Persita, sehingga Persik kembali unggul dengan skor 3-2.

19:50 WIB
Babak I

Babak pertama berakhir dengan skor sementara imbang 2-2. Berikut kronologi keempat gol tersebut. 

GOOOL Menit 37: Gol Sirvi Arfani membuat Persita menyamakan skor 2-2

GOOOL Menit 23: M.Roby menjebol gawang Persik sehingga Persita memperkecil ketinggalan menjadi 1-2

GOOOL Menit 13: Sandrian memperbesar skor keunggulan Persik 2-0.

GOOOL Menit 10: Persik membuka skor keunggulan 1-0 melalui gol Prahalabenta.

Persita berkostum biru, Persik berjersey kuning. Berikut susunan pemain Persita vs Persik untuk babak pertama.

14:22 WIB
3 Tiket ke Liga 1

Liga 2 musim kompetisi 2019 diikuti 23 tim untuk memperebutkan tiga tiket promosi ke Liga 1 dan penentuan enam  tim yang harus terdegradasi ke Liga 3. Berikut perjalanan babak penyisihan hingga Final Liga 2.

Semifinal, Final, Play off

Semifinal, play off dan partai final digelar di markas Bali United Stadion I Wayan Dipta Kabupaten Gianyar Bali mempertemukan:
- Semifinal: Persiraja (juara Grup A) vs Persik Kediri (runner up grup B)
- Semifinal: Sriwijaya FC (runner up Grup B) vs Persita Tangerang (juara Grup B)
- Play off: Sriwijaya FC vs Persiraja
- Final: Persita vs Persik Kediri

Delapan Besar

Empat tim Grup Barat dan empat tim Grup Timur mengikuti babak delapan besar, mereka terbagi ke dalam Grup A dan Grup B untuk meraih juara dan runner up agar lolos ke semifinal.

Grup A: Sriwijaya FC, Persiraja, Mitra Kukar, Persewar Waropen. Tempat pertandingan Stadion Gelora Delta Sidoarjo dan Stadion Joko Samudro Gresik.
Grup B: Persita, Persik Kediri, PSMS Medan, Martapura FC. Tempat pertandingan Palembang.

Babak Penyisihan

Liga 2 diikuti oleh 23 tim yang terbagi ke dalam Grup Barat sebanyak 12 tim dan Grup Timur 11 tim. Empat tim teratas di setiap grup akan lolos ke delapan besar.

Sementara itu tiga tim paling buncit terdegradasi ke Liga 2. Berikut tim di Grup A dan A yang diurutkan sesuai klasemen akhir.

Grup Barat: Persiraja, Persita, Sriwijaya, PSMS Medan, PSCS Cilacap, Perserang, Cilegon United, BaBel United, PSPS Riau, Persibat, PSGC Ciamis, Blitar Bandung United.
Grup Timur: Persik, Persewar, Martapura, Mitra Kukar, Persis Solo, Sulut United, Persiba Balikpapan, PSIM Jogjakarta, PSBS Baik Numfor, Madura FC, Persatu Tuban.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Sutarno
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper