Bisnis.com, JAKARTA – Liga 1 segera memasuki rangkaian pertandingan matchday ke-21 yang dimulai pada Jumat (27/9/2019) sore hingga Minggu (29/9/2019) malam WIB.
Posisi klasemen sementara masih dihuni Bali United. Skuat asuhan Stefano Cugurra alias Teco itu telah mengoleksi 45 angka, cukup jauh meninggalkan PS Tira Persikabo yang berada 10 poin di belakangnya.
Pada pekan kali ini, Bali United akan menghadapi menjamu Kalteng Putra yang tengah terpuruk di peringkat ke-16 atau setrip teratas di zona merah degradasi.
Melihat kesenjangan posisi kedua tim di klasemen sementara, Bali United layak diprediksi bakal meraup poin penuh. Namun, Bali United mesti mewaspadai semangat segenap anggota skuat Kalteng Putra untuk keluar dari zona degradasi.
Jika Bali United terpeleset akibat kurang waspada, PS Tira Persikabo berpotensi menagkas jarak karena hanya akan menjamu penghuni dasar klasemen, Semen Padang FC.
Sebenarnya ada satu pertandingan lainnya yang seru di pekan ini yakni Persib Bandung menjamu Arema FC. Namun, pertandingan itu ditunda karena izin kepolisian tidak turun dengan alasan keamanan.
Berikut jadwal pertandingan pekan ke-21 dan siaran langsungnya, di luar Persib vs Arema (dalam WIB):
Jumat, 27 September:
15:30 Persipura Jayapura vs PSM Makassar (Vidio.com)
15:30 PS Tira Persikabo vs Semen Padang FC (Indosiar)
18:30 Borneo FC vs Persija Jakarta (Indosiar)
Sabtu, 28 September:
18:30 Persela Lamongan vs Bhayangkara FC (Vidio.com)
18:30 Barito Putera vs Persebaya Surabaya (Indosiar)
Minggu, 29 September:
15:30 PSIS Semarang vs Perseru Badak Lampung FC (Vidio.com)
15:30 PSS Sleman vs Madura United (Indosiar)
18:30 Bali United vs Kalteng Putra (Indosiar).