Bisnis.com, JAKARTA - Napoli mendapatkan angin segar dalam usahanya mendapatkan pemain internasional Kolombia, James Rodriguez dari Real Madrid.
Madrid yang kini diasuh Zinedine Zidane sepertinya tidak memasukkan James ke dalam rencana permainannya di musim depan. James yang di musim lalu dipinjamkan ke Bayern Munchen tidak termasuk dalam daftar 29 pemain yang bepergian ke Kanada untuk mengikuti International Champions Cup.
Keylor Navas dan Isco telah diberi izin beberapa hari untuk menunda kedatangan mereka dalam skuat, tetapi James sama sekali tidak termasuk untuk pertandingan melawan Bayern Munchen, Arsenal dan Atletico Madrid.
Baca Juga
Ada banyak laporan yang berkembang di beberapa media seperti AS, Sky Sport Italia, CalcioNapoli24, Sportitalia yang meyakini negosiasi sedang berlangsung dengan baik, dengan Presiden Aurelio De Laurentiis bekerja sepanjang malam.
Real Madrid sepertinya akan menerima tawaran pinjaman yang diajukan Napoli dengan opsi pembelian diakhir musim.
Atletico Madrid juga tertarik, tetapi James Rodrigue tampaknya ingin bersatu kembali dengan mantan bosnya di Real Madrid dan Bayern Munchen, Carlo Ancelotti.