1. Tammy Abraham
Penyerang berusia 21 tahun ini dianggap bisa menjadi jawaban atas mandulnya lini depan Chelsea musim lalu. Plus hengkangnya Eden Hazard bisa jadi Tammy akan menjadi salah satu pemain andalan Lampard musim depan untuk urusan menjebol gawang lawan.
Musim lalu pemain Timnas Inggris U-21 tersebut bermain untuk Aston Villa sebagai pemain pinjaman. Dia merupakan pemain tersubur ketiga di divisi Championship musim lalu dengan mencetak 25 gol dan tiga assist dalam 37 laga.
Tammy juga sukses membawa Aston Villa kembali ke Liga Primer Inggris musim ini setelah memenangkan laga play-off kontra West Bromwich Albion dan Derby County, tim yang sebelumnya ditangani Frank Lampard.