Bisnis.com, JAKARTA - Inter Milan terus berburu pemain di bursa transfer musimi panas ini. Setelah mendapatkan Diego Godin dan Stefano Sensi, kini Inter dikabarkan serius ingin mendatangkan Romelu Lukaku dari Manchester United.
Agen pemain Federico Pastorello membenarkan bahwa Inter tengah meminati salah satu pemain yang berada dalam asuhannya, Romelu Lukaku. Namun dia menyatakan bahwa Inter Milan harus bergerak cepat jika menginginkan penyerang Manchester United itu.
Pastorello menyatakan bahwa kepastian transfer Lukaku bukan tergantung pada pihaknya, namun pada pihak Inter Milan. Meskipun demikian, dia memberi isyarat bahwa Manchester United tak akan mau melepas si pemain dengan mudah.
"Itu bukan tergantung pada kami. Jika si pemain ingin hengkang, Inter harus bergegas. Dia merupakan target sesungguhnya, tetapi bukan berarti itu akan pasti terjadi," ujarnya seperti dilansir laman Fox Sports.
"Tetapi saya kira transfer itu tak akan mudah terealisasi."
Inter Milan dikabarkan menjadikan Romelu Lukaku sebagai incarannya pada bursa transfer musim panas ini. Pelatih anyar mereka, Antonio Conte, tampak masih penasaran dengan jasa si pemain setelah gagal mendatangkannya ketika masih menangani Chelsea.
Baca Juga
Lukaku sebelumnya sudah memberikan sinyal bahwa dirinya ingin hengkang dari Manchester United. Dia menyebutkan ingin bermain di Liga Italia jika harus pergi dari Stadion Old Trafford.
Meskipun demikian Manchester United disebut tak akan mau melepas penyerang yang mencetak 15 gol di semua kompetisi musim lalu itu. Apalagi kontrak Lukaku masih tersisa hingga 2022 mendatang.
Jika Lukaku berlabuh di Inter, kemungkinan besar akan menggusur striker Mauro Icardi yang saat ini tengah dilirik oleh Juventus.