Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Piala Belanda, Ajax Amsterdam Ditantang Willem II di Final

Willem II Tilburg menundukkan AZ Alkmar melalui adu penalti dengan skor 2 - 1 untuk melaju ke final Piala Belanda (KNVB Beker) musim 2018 - 2019 menghadapi Ajax Amsterdam.
Pertandingan AZ Alkmaar (merah) versus Willem II./Football Oranje
Pertandingan AZ Alkmaar (merah) versus Willem II./Football Oranje

Bisnis.com, JAKARTA – Willem II Tilburg menundukkan AZ Alkmar melalui adu penalti dengan skor 2 - 1 untuk melaju ke final Piala Belanda (KNVB Beker) musim 2018 - 2019 menghadapi Ajax Amsterdam.

Dalam pertandingan semifinal di Stadion Raja Willem II di Tilburg pada Jumat (1/3/2019) pagi WIB, kedua tim bermain imbang 1 - 1 selama 2 x 45 menit.

AZ, runner up Piala Belanda musim lalu, di final kalah 0 - 3 dari Feyenoord Rotterdam, lebih dahulu membuka keunggulan pada menit ke-23 melalui kontribusi Calvin Stengs dan tuan rumah menyamakan kedudukan menjadi 1 - 1 melalui gol Alexander Isak yang bertahan hingga permainan 90 menit usai.

Untuk menentukan pemenang yang melaju ke laga puncak, pertandingan dilanjutkan ke babak tambahan 2 x 15 menit, tetapi hingga 120 menit berlalu, tidak ada tambahan gol.

Dengan demikian, pertandingan harus dilanjutkan ke fase adu penalti untuk menentukan pemenang. Willem II akhirnya muncul sebagai pemenang dengan skor tipis 2 - 1. Tiga penendang dari Willem II gagal menunaikan tugas dengan baik, sedangkan empat eksekutor AZ juga gagal menjebol gawang Willem II dari titik putih.

Kemenangan ini membawa anak asuh Adrie Koster melaju ke final melawan Ajax Amsterdam yang sehari sebelumnya menggasak juara bertahan Feyenoord dengan skor telak 3 - 0. Final dijadwalkan digelar pada 5 Mei tengah malam WIB di Stadion De Kuip, markas Feyenoord.

Ajax merupakan juara terbanyak peraih trofi KNVB Beker yakni 18 kali, diikuti Feyenoord 13, PSV Eindhoven 9 kali. Sementara itu, Willem II tercatat dua kali menjuarai gelaran ini yakni pada edisi 1944 dan 1963.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Football Oranje
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper