Bisnis.com, JAKARTA – Ajax Amsterdam melaju ke final Piala Belanda (KNVB Beker) setelah menghantam juara bertahan dan tuan rumah Feyenoord Rotterdam 3 - 0 di Stadion De Kuip, Rotterdam, pada Kamis (28/2/2019) pagi WIB.
Kedua klub bentrok di liga di De Kuip pada Januari dengan Feyenoord menang besar 6 - 2. Ajax menjadikan laga kali ini sebagai ajang balas dendam, tetapi jelas bukan soal mudah untuk segera menjebol gawang Feyenoord.
Pada 10 menit pertama, tuan rumah mendapat dua peluang emas. Pertama, tendangan Sam Larsson membentur tiang. Kemudian kans penyerang beteran Robin van Persie untuk mencetak gol digagalkan tekel bersih Matthijs de Ligt saat mendekati gawang.
De Ligt, bek Ajax, membuat penampilan ke-100 untuk Amsterdammers dan beberapa saat sebelum jeda dia membuka skor melalui sundulan kepala dengan memanfaatkan umpan sepak pojok Hakim Ziyech.
Ajax menggandakan keunggulan ketika babak kedua berjalan 4 menit. Nicolas Tagliafico menuntaskan kemelut yang bermula dari sepak pojok yang disambut dengan sundulan kepala pemain kedua tim hingga empat kali.
Tagliafico menyelesaikannya dengan tendangan mendatar yang membuat penjaga gawang Feyenoord Kenneth Vermeer sama sekali tidak sempat bereaksi.
Feyenoord berpeluang besar untuk memperkecil defisit gol, tetapi Jens Toornstra menyia-nyiakan peluang emas pada menit ke-60 meski telah berhadapan satu lawan satu dengan kiper Ajax Andre Onana dan gagal menaklukkan penjaga gawang Timnas Kamerun itu.
Pelatih Feyenoord Giovanni van Bronckhorst kemudian menarik Van Persie dan memasukkan Nicolai Jorgensen.
Namun kenyataannya itu tak membantu apa-apa. Sebaliknya, Donny van de Beek memastikan kemenangan Ajax dengan golnya pada menit ke-65 setelah bekerja sama dengan Hakim Ziyech.
Di final yang juga digelar di Stadion De Kuip pada 5 Mei 2019, Ajax akan bertemu dengan pemenang semifinal lainnya yakni Willem II Tilburg versus AZ Alkmaar. Semifinal Willem II versus AZ digelar pada Jumat (1/3/2019) mulai pk. 02.45 WIB.